Ketika bermain bersama terkadang ada anak yang tidak disukai. Biasanya anak yang tidak disukai akan dicuekin bahkan sampai diusir.
Baru-baru ini media sosial dihebohkan oleh aksi perhatian bocah memakai baju Spiderman berikan perhatian kepada anak kecil yang diusir temannya. Video viral tersebut diunggah oleh akun media sosial Instagram dagelan.
"Yang baju merah the real superhero," tulis pengunggah sebagai keterangan unggahannya seperti dikutip oleh Yoursay.id, Jumat (27/05/2022).
Rekaman video memperlihatkan lima bocah yang sedang menonton bersama. Mereka menonton menggunakan satu ponsel yang dimiliki bocah baju loreng.
Bocah baju loreng yang mempunyai ponsel duduk di teras bersama dua orang bocah lainnya. Sementara, dua bocah berdiri menggerombol bersama mereka.
Bocah yang berdiri memakai baju warna hitam tersebut usianya terlihat lebih muda daripada daripada empat orang yang lain. Anak kecil baju hitam ini diusir oleh bocah baju kuning yang duduk.
Tangan bocah baju kuning ini menyenggol pinggang anak kecil baju hitam sebagai tanda menyuruhnya pergi. Anak kecil itu tampak sedih kemudian menjauh dari mereka.
Melihat anak kecil tersebut diusir oleh temannya membuat bocah yang memakai baju Spiderman ini tidak tega. Dia memberikan perhatian kepada anak kecil itu di saat temannya yang lain asyik menonton bersama.
Dia berusaha untuk membujuk anak kecil tersebut supaya tidak pergi karena dirinya berada di sana. Bocah baju Spiderman ini terlihat mengajak anak kecil tadi untuk bergabung kembali dengan mereka.
Bocah Baju Spiderman Beri Perhatian
Anak kecil tersebut sempat menolak ajakan bocah baju Spiderman itu. Namun, bocah baju Spiderman tidak menyerah untuk mengajaknya bermain bersama mereka lagi.
Dia dengan sabar menarik pelan-pelan anak kecil tersebut agar tidak memikirkan sikap temannya baju kuning. Baru diunggah beberapa jam yang lalu, video ini sudah mendapatkan 2,6 juta tayangan di reels Instagram dan 191 suka.
Kolom komentar video itu langsung dibanjiri tanggapan dari warganet yang salut dengan perhatian bocah baju Spiderman kepada anak kecil tersebut.
"Bukan cuma pakaian, tapi juga tindakan," ucap seorang warganet.
"No settingan kalau anak kecil mah, unch gemas," sahut yang lain.
"Baik banget adik Spiderman," imbuh lainnya.
"Salut dik, yang gede saja belum tentu mau begitu," ungkap warganet yang lain.