Peribahasa mengatakan kasih sayang ibu kepada anaknya sepanjang masa. Namun, perjuangan ayah untuk membahagikan anaknya begitu luar biasa.
Baru-baru ini ramai di media sosial sebuah video mengharukan ayah dengan putri kecilnya. Dalam unggahan video dari akun media sosial Instagram kepoin_trending memperlihatkan seorang ayah yang sedang dalam perjalanan melakukan video call dengan sang putri.
Ayah video call sang putri untuk menunjukkan hadiah. Pertama, ayah menunjukkan hadiah mainan bongkar pasang.
"Ndut ini?" tanya ayah sambil membawa mainan bongkar pasang.
"Iya yang kayak gitu," jawab sang putri.
Ayah lalu menunjukkan satu hadiah lagi yang sangat diinginkan oleh putri kecilnya. Ayah memperlihatkan skuter warna biru.
Sang putri yang sangat menginginkan skuter tersebut langsung berteriak senang dan mengucapkan terima kasih kepada ayah tercinta.
"Wah, makasih ayah, wah. Makasih ya yah," kata sang putri dengan raut wajah gembira.
"Kakak yah, kakak," ucap ibunya menggoda sang putri kecil.
"Yeay skuter, yeay. Makasih ayah ganteng," ucap sang putri kepada ayahnya.
Ketika ayah sampai di rumah, putri kecilnya ini langsung menyambut. Bahkan dari jalan masuk ke rumah sang putri sudah menunggu kedatangan ayahnya yang membawa skuter keinginan dia.
Reaksi Menggemaskan Sang Putri
Putri kecil ini membuntuti ayahnya yang jalan menuju ke rumah sambail membawa skuter. Saat sampai tepat di halaman rumah, sang putri langsung mengambil skuter dari tangan ayahnya.
Dia menunjukkan skuter baru yang dibelikan sang ayah kepada seorang temannya yang kebetulan berada di sana. Unggahan video tersebut menarik perhatian warganet yang menonton untuk menuliskan tanggapan di kolom komentar.
Tak sedikit warganet yang ikut senang dengan kebahagiaan putri kecil itu. Warganet juga ikut terharu melihat momen bahagia putri kecil dibelikan skuter oleh sang ayah tercinta.
"Dia yang dibeliin, gue yang senang," kata salah satu warganet.
"Bilang makasihnya enggak pakai disuruh-suruh langsung gercep. Keren lo," ujar yang lain.
"Suka terharu lihat kesederhanaan orang-orang kayak begini. Ayah yang perhatian, anak yang nerimo," komentar lainnya.
"Jadi melow nangis sendiri," tanggapan warganet yang lain.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Ketar-ketir, Pria Bawa Kucing ke Toilet Malah Ada Pertarungan Tom dan Jerry
-
Megawati Singgung Soal Kulit Hitam Orang Papua dan Tukang Bakso, Arie Kriting Kasih Sindiran Menohok
-
Bridesmaid Pengantin Ini Digantikan Balon, Warganet: Cocok Buat yang Nggak Punya Bestie
-
Viral Video Razman Arif Nasution Diduga Ngamuk-ngamuk di Apartemen, Netizen Makin Nyinyir
-
Terenyuh, Dua Kakak Laki-Laki Ini Jadi Pendamping Adik Perempuannya Menikah
News
-
Jakarta IP Market 2025 Siap Digelar, Hubungkan Karya, Bisnis, dan Dunia
-
SATUNAMA Yogyakarta: Rumah Antara yang Mendampingi Pemulihan Kesehatan Jiwa
-
Dukung Ekosistem Kampus, Alumni FISIP Unsoed Inisiasi 'Investasi Kolektif' Kafe dan Bentuk Yayasan
-
Pagi, Siang, atau Malam? Cari Tahu Kapan 'Jam Emas' Otakmu Bekerja Paling Optimal Buat Belajar
-
Spesial Hari Guru! Suara.com Dampingi Guru Ngaglik Pelatihan Menulis
Terkini
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?