Baru-baru ini media sosial diramaikan dengan sebuah video yang memperlihatkan pulau bergerak di Kalimantan Barat. Video tersebut diunggah oleh pemilik akun TikTok 1_maret_ultah, Kamis (28/7/2022).
Pulau yang bisa bergerak mengikuti arus sungai ini bernama Pulau Begansar. Letak pulau itu tepatnya di Danau Bagut, Dusun Kuala Buin, Desa Entibab, Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.
Rekaman video memperlihatkan Pulau Begansar yang terlihat bergerak dari barat ke timur. Beberapa orang tampak berada di atas Pulau Begansar untuk menikmati sensai bergeraknya.
Mengutip dari kanal YouTube Indoflashlight, Pulau Begansar bisa menampung 40 hingga 50 orang. Dahulunya di kawasan itu terdapat tujuh pulau yang bisa bergerak.
Namun, sekarang tersisa hanya dua pulau saja yang masih bisa bergerak. Lima di antaranya sudah mati alias tidak bisa bergerak.
Menurut Jasmine anggota Swadaya Masyarakat Napas Borneo, Pulau Begansar mulai bergerak sekitar pukul 08.00 sampai 15.00 WIB. Ketika sore hari nantinya pulau ini akan kembali ke tempat semula.
Keberadaan Pulau Begansar bergerak tersebut mempunyai sebuah cerita mitologi yang dipercaya oleh masyarakat sekitar. Konon Pulau Begansar ini adalah tujuh orang saudara.
Pulau Begansar dipercaya memiliki kepala dan ekor tetapi tidak terlihat. Ketujuh pulau yang bisa bergerak itu semuanya ada di Danau Bagut.
Bergerak dalam Hitungan Jam
Dinamakan Danau Bagut karena orang tersebut yang membunuh pulau bergerak ini, sehingga mati tidak bisa bergerak lagi. Belum diketahui secara pasti penyebab Pulau Begansar itu bisa bergerak.
Namun, ada beberapa penyebab yang membuat pulau bisa bergerak antara lain, bertambahnya volume air laut, struktur tanah, angin, maupun aktivitas manusia. Jika ingin mengunjungi Pulau Begansar disarankan saat musim hujan.
Sebab, apabila musim kemarau Pulau Begansar akan sulit bergerak. Video mengenai penampakan Pulau Begansar yang diunggah pemilik akun TikTok 1_maret_ultah sendiri menuai berbagai komentar dari warganet.
"Itu tanah gambut di bawahnya kegerus air tapi yang dibagian tumbuhan enggak hancur karena akar mengikat tanah," komentar seorang warganet.
"Pov: ternyata pulau itu adalah punggung dari hewan purba zaman dinasourus yang masih hidup hingga sekarang," ujar yang lain.
"Keren banget," sahut lainnya.
"Ahhh kayak di film Life of Pi, ternyata ada benaran," kata yang lain.
"Kok pada enggak takut sih, aku mah sudah overthinking duluan takut kejebloslah. Takut hanyut jauhlah," tanggapan warganet lainnya.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
News
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'