Aksi penganiayaan kembali terjadi di tanah air. Kali ini datang dari anak seorang anggota DPR RI, yang diduga telah rela dan tega menganiaya pacarnya sendiri hingga tewas di sebuah tempat karaoke atau klub malam.
Mengutip dari akun Instagram @frix.id, aksi penganiayaan itu dilakukan oleh inisial RT di Blackhole KTV Surabaya, pada Rabu (4/10/2023).
Dari informasi yang beredar, RT merupakan anak pejabat yakni anggota DPR RI. Seperti dalam keterangan unggahan tersebut, sebagaimana yang telah dibeberkan oleh Kuasa Hukum keluarga korban Dimas Yemahura.
Ia membenarkan bahwa RT merupakan anak seorang anggota DPR RI, namun Dimas belum membeberkan indentitas dari ayah RT. Adapun korban yang mengalami nasib tragis itu bernama Dini Sera Afrianti (29) alias DSA yang tewas dianiya pacarnya sendiri seorang anak DPR RI.
Lebih lanjut dalam keterangan unggahan itu, Kasat Reskrim Polrestabes AKBP Hendro Sukmono belum bisa memastikan apa pun sebelum adanya hasil autopsi.
Menurut Dimas, RT dan kawan-kawan mengajak Dini Sera untuk mencari hiburan di sebuah klub malam. Kemudian terjadi perselisihan antara RT dengan Dini Sera.
Bahkan kata Dimas, RT diduga merekam Dini Sera yang tergeletak di basement. RT pun tertawa melihat Dini Sera yang tergeletak tak berdaya.
RT diduga memasukkan Dini Sera ke dalam bagasi mobil untuk dibawa ke apartemen. Setibanya di apartemen, RT terlihat panik karena Dini Sera tidak lagi bernapas. RT pun kemudian membawa Dini Sera ke National Hospital dan dikonfirmasi kalau Dini Sera sudah meninggal dunia oleh dokter setempat.
Sampai tulisan ini dibuat, sosok pelaku belum diketahui secara pasti. Mengintip dari akun TikTok Dini Sera @bebiandine, korban sempat membeberkan soal sifat keras kekasihnya itu dengan inisial RT.
Bahkan dalam unggahan TikTok terakhir Dini Sera, ia menyebut soal kematian.
“Ceweknya mati-matian jaga hati buat cowoknya. Eh cowoknya mati-matian buat matiin ceweknya. Chuaks,” tulis di unggahan TikTok Dini Sera.
Dari unggahan Instagram @frix.id, tentu tak lepas komentar dari warganet. Berikut beberapa komentar netizen yang dapat dilihat.
“Efek membesarkan anak dengan hasil korupsi,” tulis akun @yud****.
“Sampai meninggal itu sih kebangetan sih,” timpal yang lainnya.
“Kalau ini penganiayaan berat kok sampai mati. Gak dibenarkan siapapun dia proseslah segera secara hukum. Tak ada jalan lain,” ujar netizen lain di kolom komentar.
Tag
Baca Juga
-
10 Cara Mengatur HP agar Bisa Melantunkan Al-Quran Semalaman Tanpa Khawatir Baterai Rusak
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
Artikel Terkait
-
Profil dan Biodata Fatmawati Rusdi, Pengganti SYL yang Kesandung Korupsi, Maju Caleg DPR RI 2024
-
Kronologi Dini Tewas Diduga Dianiaya Anak Pejabat: Tangan Dilindas Mobil di Blackhole KTV
-
Diduga Tewas Dianiaya Pacar, Unggahan Terakhir Pengunjung Blackhole KTV Singgung Kematian
-
Denny Caknan Akui Sudah Pelajari soal DPR RI, Bakal Terjun ke Dunia Politik?
-
Kuasa Hukum Pengunjung Karaoke di Surabaya yang Meninggal Sebut Ada Bekas Ban di Tangan
News
-
Antusiasme Hangat untuk Musikal Untuk Perempuan: Tiga Pertunjukan Sold Out, Ratusan Hati Tersentuh
-
Haru! Pelepasan Siswa Kelas XII SMAN 1 Kalidawir Berjalan Khidmat
-
Kemenag Karanganyar Borong Juara dalam Ajang Penyuluh Agama Islam Award Jateng 2025
-
Bekali Dosen dengan Pelatihan AI, SCU Perkuat Literasi Digital dan Riset di Era Kecerdasan Buatan
-
Mahasiswa Psikologi UNJA Tanggapi Darurat Pelecehan Seksual Lewat MindTalks
Terkini
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Ngajar di Negeri Orang, Pulang Cuma Jadi Wacana: Dilema Dosen Diaspora
-
BRI Liga 1: Madura United Terhindar dari Degradasi, Bali United Gigit Jari
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang