Peristiwa mengerikan kembali terjadi dan melibatkan sejumlah mobil kecelakaan beruntun di Gerbang Tol (GT) Halim Utama menuju Jakarta, tepatnya terjadi di tiga gardu, pada Rabu (27/3/2024).
Beberapa kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu tampak saling tumpuk dengan kondisi mobil yang rusak parah. Sehingga, arus lalu lintas pun menjadi tersendat gara-gara kecelakaan lima mobil kecelakaan secara beruntun.
Melansir pada video yang diunggah akun X atau Twitter @Louis_chantika, tampak sejumlah kendaraan terjadinya kecelakaan di gerbang tol.
Beberapa kendaraan pun tampak ada yang dalam posisi hampir terbalik. Terlihat truk yang membawa furnitur dan truk berukuran sedang terguling di depan gerbang tol.
“Kami informasikan, tepatnya di Gerbang Halim utama, saat ini terjadi kecelakaan. Sementara kami menunggu ambulance yang menuju ke TKP,” ucap seorang pria dalam video itu sambil memperlihatkan kondisi kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun itu, dikutip dari akun X @Louis_chantika pada Rabu (27/3/2024).
Kejadian itu pun menjadi trending di Twitter, dari informasi yang banyak beredar, diketahui kejadian itu terjadi di Gerbang Tol Halim Utama dari arah Cawang, Jakarta Timur, pada Rabu (27/3/2024) sekitar pukul 08.04 WIB. Kecelakaan beruntun itu melibatkan lima mobil.
Melansir pada akun X @duwiry, diperlihatkan sebuah video dari rekaman CCTV, detik-detik kejadian beruntun itu terjadi.
Awalnya sejumlah kendaraan melaju dengan lancar menuju pintu gerbang tol tersebut, namun di saat kendaraan berhenti di depan gerbang, tiba-tiba datang truk berwarna merah dari belakang menabrak sejumlah mobil di depannya.
“Pertama lihat video yang lain kirain truk putih lawan arah, ternyata truk merah ijo yang melintir. Mobil hitam dodge d bullet banget,” tulis akun X @duwiry.
Sontak kecelakaan beruntun tersebut menjadi viral di media sosial Twitter, dan menuai sejumlah komentar dari warganet.
“Gue gemetaran dulu kayaknya. Bengong,” komentar netizen.
“Salah truk merah dia udah nabraknya xpander sebelum kabur dan jadi tabrakan beruntun,” sahut yang lain.
“Sebelum kejadian terbalik dan beruntun di GT Halim, rupanya sopir memang ugal-ugalan, sempat menabrak mobil lain, lalu kabur dengan kecepatan tinggi, dan kejadian GT Halim,” balas netizen lainnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
-
4 Trik Tingkatkan Kualitas Audio di Laptop Windows
Artikel Terkait
-
Hujan Deras? Amalkan Doa Ini Saat Naik Mobil untuk Perjalanan Aman
-
5 Opsi Mobil Bekas Murah: Yang Penting Keluarga Tak Kehujanan, Harga Cuma Setara 3 Unit Honda Beat
-
Xiaomi Kembangkan Sasis Mobil Performa Tinggi, Siap Usung Mesin Bertenaga 2.000 Daya Kuda
-
Xiaomi SU7 Ultra Capai 359,71 Km per Jam, Jadi Mobil Listrik Tercepat di Sirkuit Jerman
-
Jetour Masih Fokus Mobil Bensin di Indonesia Ketimbang Mobil Listrik
News
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
Terkini
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan