Mahasiswa Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) bekerja sama dengan Baby Café Bintang Sehat dalam kegiatan Program Pengabdian Masyarakat (PPM) untuk membantu menjangkau pasar yang lebih luas dalam mendukung program pemerintah terkait penurunan angka stunting di daerah kabupaten Klaten.
Kolaborasi ini merupakan bagian dari program Sharing Mahasiswa UMBY, di mana para mahasiswa memberikan keahlian mereka untuk membantu UMKM di Yogyakarta dan sekitarnya.
Program ini dilakukan oleh mahasiswa-mahasiswi UMBY jurusan Ilmu Komunikasi dalam upayanya membantu Baby Cafe Bintang Sehat untuk dapat menjangkau pasarnya lebih luas lagi dengan media digital. Kegiatan berlangsung di desa Panggang Kabupaten Klaten, Jawa Tengah pada 23 Juni 2024.
Pengabdian masyarakat dengan tema pemahaman dan sosialisasi desain komunikasi visual dalam meningkatkan strategi marketing komunikasi pada komunitas baby cafe desa Panggang kabupaten Klaten ini memiliki tujuan untuk mengenalkan kepada ibu–ibu kader komunitas baby cafe desa panggang terkait strategi marketing komunikasi berbasis digital.
Kegiatan ini menggunakan metode sharing dan tanya jawab sehingga dalam setiap materi yang disampaikan langsung dapat ditanyakan jika terdapat ibu-ibu yang merasa ingin tahu lebih dalam.
Komunitas baby cafe ini memiliki produk makanan sehat yang masih belum maksimal dalam melakukan penyerapan produk terhadap konsumen. Para mahasiswa membantu Baby Cafe Bintang Sehat dalam membuat konten media sosial yang menarik dan informatif.
Hal ini dilakukan dengan membuat foto, video, dan teks yang menarik untuk dibagikan di media sosial. Hal ini bertujuan agar Baby Cafe Bintang Sehat dapat meningkatkan brand awareness dengan produk yang sangat potensial ini.
Dalam kegiatan PPM ini terdapat kegiatan teknis yang dilakukan secara bersama yaitu melakukan desain grafis menggunakan software canva, sehingga dapat memberikan alternatif ide dalam memproduksi konten kreatif terkhusus untuk kebutuhan promosi dari komunitas baby cafe desa Panggang Kabupaten Klaten.
Program ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk menerapkan pengetahuan dan keahlian mereka dalam dunia nyata, serta memberikan kesempatan bagi ibu–ibu kader dari Baby Cafe Bintang Sehat dalam meningkatkan potensi produksi konten untuk meningkatkan daya tarik masyarakat sekitar secara kreatif dan inovatif.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Daop 6 Yogyakarta Prediksi Puncak Arus Balik Mudik Lebaran Gunakan Kereta pada Minggu H+6
-
Harga Tiket Masuk Candi Borobudur 2025, Lengkap dengan Cara Belinya Lewat Online!
-
Stasiun Jogja Diserbu Pemudik: Puncak Arus Balik Lebaran Diprediksi Besok!
-
Peringatan Dini Tsunami di Underpass Bandara YIA, BNPB: Supaya Masyarakat Waspada, Bukan Menakuti
-
Daftar Lokasi ATM Pecahan Uang Rp20 Ribu di Jakarta dan Yogyakarta
News
-
Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini, Hadirkan Hadiah Menarik dan Seru
-
Pasar Literasi Jogja 2025: Memupuk Literasi, Menyemai Budaya Membaca
-
Bukan Hanya Kembali Suci, Ternyata Begini Arti Idulfitri Menurut Pendapat Ulama
-
Contoh Khutbah Idul Fitri Bahasa Jawa yang Menyentuh dan Memotivasi
-
Hikmat, Jamaah Surau Nurul Hidayah Adakan Syukuran Ramadhan
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop