Ikatan Mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia (IMABSI) menggelar Pelatihan Tata Kelola Organisasi (PTKO) 2 secara daring melalui platform Google Meet pada Jumat, 8 November 2024. Acara yang bertema “Strategi Efektif dalam Pelaksanaan dan Pelaporan: Mewujudkan Visi Organisasi dengan Sistematis” ini diikuti oleh setidaknya 100 peserta dengan antusiasme tinggi dari mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) angkatan 2023 dan 2024.
Sukses dengan penyelenggaraan Pelatihan Tata Kelola Organisasi I pada Agustus lalu yang berfokus pada pengetahuan struktur organisasi dan kesekretariatan, Imabsi kini menggugah para anggotanya untuk kembali pakem dengan administrasi dasar organisasi. Para peserta diajak untuk memahami pentingnya perencanaan yang matang dan sistematis dalam mencapai tujuan organisasi. Narasumber, Christina Natalia Setyawati (Sekretaris Umum Imabsi 2023) dan Dyah Permata Kinanti Dwi Ambarwati (Bendahara Umum Imabsi 2023), secara detail menjelaskan konsep rencana strategis (renstra) dan laporan pertanggung jawaban, serta langkah-langkah penyusunannya.
“Renstra bukan sekadar dokumen, tetapi merupakan peta jalan bagi organisasi,” ujar Christina dalam penyampaiannya. “Dengan Renstra, kita dapat menentukan arah yang jelas, mengukur keberhasilan, dan meminimalisir risiko kegagalan.”
Selain Renstra, pelatihan juga membahas mengenai pentingnya laporan pertanggungjawaban (LPJ) yang transparan dan akuntabel. Dyah menjelaskan, “LPJ bukan hanya kewajiban administratif, tetapi juga merupakan bentuk pertanggungjawaban kita kepada anggota dan seluruh pihak yang berkepentingan. LPJ yang baik akan meningkatkan kepercayaan dan kredibilitas organisasi.”
Untuk mendukung pemahaman peserta, pelatihan dilengkapi dengan contoh-contoh kasus dan simulasi penyusunan Renstra dan LPJ. Peserta diajak untuk berdiskusi dan bertukar pikiran dalam sesi tanya jawab. Hal ini bertujuan agar peserta dapat langsung menerapkan materi yang telah disampaikan dalam konteks organisasi masing-masing.
“Pelatihan ini sangat bermanfaat karena memberikan kita pemahaman yang lebih mendalam tentang tata kelola organisasi,” ungkap Syira Amanah Balqis, Ketua Pelaksana Acara. “Materi yang disampaikan nantinya sangat relevan dengan tantangan yang kita hadapi dalam menjalankan organisasi.”
Dengan diselenggarakannya pelatihan ini, Imabsi berharap dapat mencetak generasi pemimpin yang tidak hanya memiliki kemampuan akademik yang baik, tetapi juga memiliki keterampilan manajerial yang mumpuni, terutama dalam berorganisasi. “Kami ingin mahasiswa PBSI tidak hanya menjadi sarjana yang andal, tetapi juga menjadi agen perubahan yang mampu berkontribusi dalam masyarakat,” ujar Yusuf Ridho, Ketua Umum Imabsi 2024.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mapel Coding dan AI untuk SD, Kebijakan FOMO atau Kebutuhan Pendidikan?
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Magang untuk Cari Pengalaman, tapi Dituntut Punya Pengalaman?
-
Jejak Kolonialisme dalam Tindakan Penjarahan: Jajah Bangsa Sendiri?
-
Soroti Pernyataan Mendikti, Alumni LPDP Tidak Harus Pulang, Setuju Tidak?
Artikel Terkait
-
Iran Desak Israel Dikeluarkan dari PBB dan Organisasi Internasional
-
IDI Kecam Dokter Promosi Produk Kecantikan di Medsos: Melanggar Etik!
-
Mengikuti Organisasi Kampus: Sekadar Hiburan atau Langkah Menuju Karier?
-
Menjelajahi Pafikotasingkawang.org: Komitmen terhadap Pengembangan Komunitas dan Pelestarian Budaya
-
OKI Kecam Keras Klaim Israel atas Tepi Barat: Ilegal dan Langgar Hukum Internasional!"
News
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg