MotoGP adalah sebuah ajang balap sepeda motor yang paling tinggi kelasnya, perhelatan tersebut dilaksanakan di sebuh sirkuit yang telah ditetapkan oleh Dorna. Dari ke sembilan belas seri MotoGP, ada beberapa seri yang dilaksanakan di Asia. Berikut adalah 4 sirkuit Asia tempat dilaksanakannya MotoGP.
1. Losail International Circuit, Qatar
Losail International Circuit merupakan sirkuit balap yang terletak di Qatar, Losail pertama kali menggelar ajang balap MotoGP pada tahun 2004, di setiap musim MotoGP sirkuit ini selalu menjadi tempat dilaksanakannya seri pertama.
Luas layout sirkuit Losail adalah 5,4 km dengan trek lurus utama sepanajng 1 km, disekelilingnya dipasang rumput buatan untuk mencegah pasir masuk ke lintasan balap. Sebelum tahun 2008, GP seri Qatar dilaksanakan siang hari sama seperti seri yang lain, namun karena suhu di siang hari sangat tinggi maka balapan dialihkan ke malam hari.
2. Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang
Sirkuit Twin Ring Motegi ini terletak di kota Hiyama Motegi, Jepang. Dibangun pada tahun 1997 oleh Honda, Twin Ring Motegi pertama kali menggelar ajang balap MotoGP pada tahun 1999. Sirkuit ini di beri nama “Twin Ring” karena memiliki dua lintasan balap, yang pertama yakni sebuah lintasan berbentuk oval yang dengan panjang 2,4 km, dan yang kedua adalah sirkuit utama yang memiliki panjang 4,8 km dan tikungan sebanyak 14. Selain untuk lintasan balap, sirkuit ini juga berfungsi sebagai laboratorium atau lintasan uji coba bagi Honda.
3. Sepang International Circuit, Malaysia
Sirkuit MotoGP yang letaknya paling dekat dengan Indonesia ini dibangun di Sepang, Selangor, Malaysia. Sirkuit ini pertama kali diresmikan oleh perdana Menteri Malaysia keempat pada tahun 1999, sekaligus meresmikan seri MotoGP dan Formula 1 yang digelar untuk pertama kali ditahun yang sama pula.
Pada tahun 2011, sebuah kecelakaan hebat yang menewaskan salah satu rider asal Italia yakni Marco Simoncelli terjadi di sirkuit ini, kecelakaan tersebut terjadi pada saat balapan berlangsung dan mengakibatkan diberhentikannya balapan.
4. Chang International Circuit/Buriram International Circuit
Sirkuit ini terletak di provinsi Buriram, Thailand. Dibangun pada Maret 2013 dan dibuka pada Oktober 2014, sirkuit ini dilengkapi dengan 12 tikungan dan trek sepanjang 4,5 km. Dengan kapasitas penonton sebesar 50.000 orang , sirkuit ini pertama kali menggelar ajang balap MotoGP pada tahun 2018, diselenggarakannya MotoGP di Thailand ini menambah satu lagi seri yang dilangsungkan di negara Asia. Selain lintasan, sirkuit ini juga memiliki fasilitas lain seperti gedung untuk paddock tim, ruang media, dan ruangan VIP.
Selain keempat seri diatas, Indonesia dengan sirkuit Mandalikanya juga berencana akan menyelenggarakan MotoGP pada tahun yang akan mendatang. Saat ini sirkuit Mandalika sedang dalam proses pembangunan.
Baca Juga
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kurang Berbakat di MotoGP, Aleix Espargaro Membayarnya dengan Kerja Keras
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
Artikel Terkait
-
Sensasi MotoGP dalam Suzuki Hayabusa 2025: Worth It dengan Harga Setara Avanza?
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
Ulasan
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Review Film We Live in Time, Kisah Romansa yang Dibintangi Andrew Garfield
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'
-
Ulasan Buku 'Di Tanah Lada': Pemenang II Sayembara Menulis Novel DKJ 2014
-
Belajar Berani Untuk Tidak Disukai Melalui Buku The Courage to be Dislike
Terkini
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
PSSI Rilis 27 Nama Pemain Timnas untuk AFF Cup 2024, Ada Alumni PD U-17