Netflix baru saja mengeluarkan serial original Netflix Korea berjudul Squid Game pada 17 September 2021. Berikut ini adalah sinopsis dan penilaian serial Netflix 'Squid Games'.
Squid Game digarap oleh sutradara Hwang Dong Hyuk yang pernah mensutradarai film "The Fortes" (2017), "Miss Granny" (2013), dan penulis skenario "The Collectors" (2020). Squid Game memiliki 9 episode dengan durasi 60 menit setiap episodenya. Dibintangi oleh sejumlah bintang ternama asal Negeri Gingseng.
Lee Jung Jae berperan sebagai Seong Gi Hoon, seseorang yang menjani hidup penuh kemalangan. Ia bercerai dengan istrinya tiga tahun lalu dan harus meninggalkan anaknya yang masih berusia 10 tahun serta dikejar-kejar hutang selama hidupnya.
Seong Gi Hoon memiliki teman masa kecil yang hidup di lingkungan yang sama yakni di Ssangmundong, Cho Sang Woo yang diperankan oleh Park Hae Soo. Cho Sang Woo adalah kelulusan universitas bisnis ternama Korea Selatan, namun sayangnya ia juga tersandung kasus yang membuat dirinya berhutang miliaran dollar dan dikejar polisi. Ada pula model Jung Ho Yeon yang berperan menjadi Kang Sae Byeok seorang imigran dari Korea Utara, aktor veteran Oh Young Soo berperan sebagai Oh Il Nam, dan Wi Ha Joon sebagai polisi.
Aktor dan aktris figuran juga ikut menyempurnakan serial ini diantaranya adalah Heo Sung Tae, Kim Joo Ryung, Tripathi Anupam, Yu Seong Ju, Lee Yoo Mi, dan banyak lagi. Tak hanya itu saya, Squid Game juga memberikan kejutan pada para penggemar dengan cameo yang tidak kalah spesial, salah satunya adalah Gong Yoo.
Squid Game adalah acara survival game yang memiliki 456 pemain dan saling berkompetisi untuk menjadi pemenang dengan mendapatkan 456 miliar won. Tak hanya survival game biasa, para peserta harus mempertaruhkan saling mempertaruhkan nyawa. Satu nyawa bernilai 1 miliar won. Para peserta memiliki latar belakang yang sama-sama menyedihkan dan penuh dengan hutang, sehingga mereka semua harus bertarung untuk memperbaiki hidup mereka.
Peserta harus menandatangani persetujuan untuk mengikuti 6 permainan masa kecil. Masing-masing permainan terdapat pertumpahan darah di lokasi permainan. Yang gagal untuk menyelesaikan permainan itu akan ditembak oleh penjaga. Apabila mengundurkan diri dari permainan juga akan dianggap sebagai kekalahan dan mendapatkan hukuman berupa kematian.
Permainan pertama adalah Red Light, Green Light atau kalau di Indonesia adalah permainan banteng. Sebuah robot yang memiliki sensor gerakan menjaga permainan tersebut, apabila ada pergerakan maka orang tersebut akan ditembak dan gugur dalam permainan.
Selanjutnya adalah permainan sugar honeycombs, di Korea Selatan terdapat jajanan yang terbuat dari gula atau dapat disebut dengan dalgona. Dalam dalgona tersebut terdapat simbol. Tugas peserta adalah memotong dalgona sesuai dengan simbol yang berada di dalamnya. Tentunya tidak mudah, mengingat terbuat dari gula yang mengeras dan sulit untuk dibentuk.
Kemudian ada tug-of-war atau tarik tambang, permianan kelereng, dan glass stepping stones. Pada permainan final yang terdiri dari dua orang untuk memperebutkan kemenangan adalah permainan Squid Game.
Selain memperlihatkan peserta yang saling bertarung untuk mendapatkan hadiah uang tunai, Squid Game juga membawa penonton untuk ikut merasakan ketegangan dengan seorang polisi yang menyamar sebagai petugas Squid Game dan masuk ke dalamnya mencari banyak bukti untuk menangkap sang pembuat permainan tersebut sekaligus mencari kakaknya yang hilang.
Hal menarik lain yang dapat ditemui dalam serial ini adalah plot twist di akhir cerita mampu membuat penonton tak habis pikir. Serial ini juga mampu memberikan beberapa pelajaran hidup dan kisah yang menyentuh dari latar belakang para pemain.
Setiap episode penonton dibawa ke dalam ketegangan yang berbeda dan tidak ada habisnya menambah pesona dari serial original netflix ini. Perlu diingat bahwa Squid Game memiliki rating 19+ karena berisi adegan seksual, kekerasan, dan bahasa. Bagi penyuka serial thriller, serial ini dapat menjadi jawabannya.
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Spoiler Episode 3 When the Phone Rings, Chae Soo Bin Ketahuan Jadi Pemeras?
-
Usung Genre Horor, Anime The Summer Hikaru Died Siap Tayang Tahun 2025
-
7 Drama Korea Tayang Desember 2024, Ada Squid Game Season 2!
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
Ulasan
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Bisa Self Foto, Abadikan Momen di Studio Terbesar Kota Jalur
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!
-
Review Film R.I.P.D: Petualangan Polisi dalam Menangkap Berbagai Roh Jahat
Terkini
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Menggali Xenoglosofilia: Apa yang Membuat Kita Tertarik pada Bahasa Asing?
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia