Jerman adalah salah satu negara maju yang menghasilkan produk-produk berkualitas, tak jarang pula produk tersebut tergolong sebagai kategori barang mewah. Berikut ini adalah merek-merek keluaran Jerman yang sering kita temui:
1. Volkswagen
Merek Volkswagen merupakan merek asli dari perusahaan Grup Volkswagen, perusahaan tersebut juga membawahi merek-merek mobil mewah lainnya seperti Audi dan Lamborghini. Didirikan oleh serikat buruh Jerman pada tahun 1937, pabrik otomotif Volkswagen berpusat di kota Wolfsburg, Jerman.
Mengutip dari Wikipedia, ada 3 jenis mobil Volkswagen yang termasuk dalam 10 mobil paling laris di dunia, diantaranya adalah Volkswagen Golf, Volkswagen Beetle, dan Volkswagen Passat.
2. Audi
Masih dari dunia otomotif, merek Jerman yang terkenal lainnya adalah Audi. Produsen mobil ini menjual mobil yang berharga fantastis, sehingga mobil ini dikategorikan sebagai mobil mewah.
Kantor pusatnya berada di Ingolstadt, Bavaria, Jerman dan pabriknya tersebar di 7 tempat di seluruh dunia. Audi didirikan pada tahun 1909 dan berada dibawah naungan Volkswagen Group sejak tahun 1966.
3. Adidas
Beralih ke dunia fashion, Jerman memiliki perusahaan sepatu yang terkenal yakni Adidas. Dinamai sesuai dengan nama pemiliknya yakni Adolf Dassler yang disingkat menjadi Adidas, perusahaan ini mulai memproduksi sepatu pada tahun 1920.
Saat ini Adidas tidak hanya memproduksi sepatu namun juga pakaian dan peralatan olahraga. Perusahaan ini juga menjadi perusahaan yang memproduksi pakaian terbesar kedua di dunia setelah Nike.
4. Puma
Selain Adidas, Jerman juga memiliki merek sport yang terkenal lain yakni Puma. Uniknya, perusahaan yang didirikan pada tahun 1924 ini dimiliki oleh Rudolf Dassler yang merupakan adik dari pemilik Adidas, Adolf Dassler. Sama seperti perusahaan kakaknya, Puma juga memproduksi pakaian dan peralatan olahraga.
5. Nivea
Bagi kaum hawa pasti sering menjumpai merek satu ini di deretan merek-merek skincare, Nivea adalah salah satu produk yang berasal dari Jerman. Diluncurkan oleh Beiersdorf AG pada tahun 1911, perusahaan ini memproduksi produk kecantikan seperti body lotion, deodorant, lipstick, parfum, dan lain-lain.
Itulah 5 merek asal Jerman yang terkenal dan biasa kita temui, di pasaran harga produk tersebut tergolong tinggi. Meski demikian, kualitas yang dimiliki juga sangat bagus.
Baca Juga
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
MotoGP Qatar 2025: Jorge Martin Cedera Lagi, Maverick Vinales Kena Penalti
Artikel Terkait
-
Idul Fitri Berlalu, Pameran Modest Fashion Ini Raup Omzet Rp1 Miliar saat Isu Ekonomi Lemah
-
Gucci dan Prada 'Ketahuan' Made in China, Strategi Unik Balas Tarif Trump Lewat TikTok?
-
Mau Investasi Emas Batangan? Ini Rekomendasi Merek Terbaik dan Harga Terbarunya
-
10 Brand Fashion Wanita Lokal Populer yang Bikin Gaya Makin Kece!
-
Fakta-Fakta Film Spider-Man: Brand New Day, Adaptasi dari Komik yang Paling Kontroversial
Ulasan
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
Terkini
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!