Sukses dengan tiga film sebelumnya, Sony Pictures Animation Kembali merilis film ke-empat dari franchise Hotel Transylvania yang bertajuk Hotel Transylvania: Transformania. Film ini menjadi lanjutan dari film ketiga mereka yang mengangkat tema tentang liburan, dengan judul Hotel Transylvania: Summer Vacation pada 2018. Sony menunjuk Jennifer Kluska dan Derek Drymon sebagai sutradara dalam film ini, dan memilih Genndy Tatrakovsky dan Todd Durham sebagai penulis skenario.
Film Hotel Transylvania: Transformania masih dibintangi oleh Andy Samberg, Selena Gomez, Kathryn Hahn, Jim Gaffigan, Steve Buscemi, Molly Shannon, David Spade, Keegan-Michael Key, Brian Hull, Fran Drescher, Brad Abrell, dan Asher Blinkoff. Film ini sesungguhnya akan dirilis Sony Pictures secara teatrikal pada 1 Oktober 2021. Namun, karena meningkatnya kasus Covid-19 varian delta jadi jadwal penayangan film ini harus diundur. Hingga akhirnya Sony menjual hak tayang film ini ke Amazon Studios seharga 100 juta dolar AS, dan akhirnya film ini tayang di Amazon Prime Video pada 14 Januari 2021 lalu.
Film ini menceritakan tentang Drac atau Dracula yang akan pensiun dari bisnis hotel dan berencana untuk memberikan hotelnya kepada Mavis dan Jhonny, anak dan menantunya. Namun, melihat kelakuan Jhonny yang selalu mengacaukan semua hal dan bukan merupakan monster seperti dirinya, Drac memutuskan untuk tidak jadi memberikan hotelnya kepada mereka. Mengetahui hal tersebut Jhonny mencoba merubah dirinya menjadi monster lewat bantuan Van Heilsing. Namun, yang mereka tidak tahu adalah efek samping dari alat yang mereka gunakan untuk merubah diri menjadi monster, Jhonny berisiko menjadi monster buas dan kehilangan akal sehatnya.
Berbeda dengan tiga film sebelumnya, film ini sedikit membosankan karena jalan cerita yang sudah bisa kita tebak dari awal bahwa Jhonny dapat diselamatkan dan akan mendapatkan hotel warisan dari Drac. Ditambah lagi alur yang dipakai dalam film ini begitu cepat, jadi sedikit susah untuk menikmatinya. Namun, jika berbicara mengenai segi visual, film ini memiliki visual yang menawan dan detail ciri khas Sony Pictures. Tidak seperti film sebelumnya yang menampilkan keimutan dari Dennis, Winnie dan anjingnya, sayangnya dalam film ini mereka hanya ada di awal saja dan tidak ikut meramaikan petualangan mereka.
Namun film ini tetap mengandung pesan moral layaknya film animasi lainnya. Film ini hanya mendapatkan rating 6,1 dari imdb, meskipun begitu film ini tetap menampilkan keseruan antara Drac dan teman-teman monsternya dalam misi penyelamatan Jhonny. Jika penasaran dengan film ini, anda dapat menyaksikannya di platform streaming film Amazon Prime Video.
Baca Juga
-
3 Macam Tipe Cumlaude yang Dapat Kamu Raih sebagai Seorang Mahasiswa
-
5 Manfaat Me Time untuk Kesehatan Mental dan Hubunganmu
-
Ulasan Film Fresh, Melarikan Diri dari Pacar Psikopat Juga Kanibal
-
4 Fakta Riddler, Villain DC di Film The Batman yang Penuh Teka-Teki
-
Ulasan Film Scream 5, Kembalinya Sosok Ghostface Meneror Seluruh Kota
Artikel Terkait
-
Sinopsis Film Megalopolis, Ketika Sejarah Romawi Bertemu Teknologi Futuristik
-
Punya Gerd, Begini Pola Diet Ala Vebby Palwinta
-
Membangun Hubungan Ditengah Bencana Serangan Zombie dalam Film 'Zombieland'
-
Membangun Sikap Kritis dalam Menangkal Ulasan Palsu di Google Maps
-
Ulasan Film Wolfs: Kolaborasi Dua Fixer Profesional dalam Misi Sarat Intrik
Ulasan
-
Ulasan Film Wolfs: Kolaborasi Dua Fixer Profesional dalam Misi Sarat Intrik
-
Review Buku Hidup Tak Selalu Baik-Baik Saja, Ketika Hidup Tak Sesuai Ekspektasi
-
Rasanya Istimewa, Sensasi Kuliner di Kedai Nasi Nikmat Kota Jambi
-
Review Buku Sebuah Kota yang Menculik Kita, Fenomena Sosial dalam Bingkai Puisi
-
Love is A Promise: Berdamai dengan Trauma Demi Menemukan Cinta Sejati!
Terkini
-
Shin Tae-yong Terpaksa Coret 2 Nama Jelang Piala AFF 2024, Ini Penyebabnya
-
Reveil of Heal: Karya Film P5 Inspiratif Fase F1 SMA Negeri 1 Purwakarta
-
BI Bekali 500 Mahasiswa Jabar Sertifikasi BNSP, Siap Bersaing di Dunia Kerja
-
3 Serum Korea Berbahan Utama Lendir Siput, Ampuh Perbaiki Skin Barrier!
-
Statistik Apik Gustavo Souza, Juru Gedor Baru PSIS Semarang Asal El Savador