Bangun pagi memiliki sederet manfaat. Selain menyehatkan anggota tubuh atau raga kita, bangun pagi juga akan membuat pikiran kita lebih fresh. Kita jadi dapat beraktivitas dengan penuh semangat dan optimisme. Jangan salah, bangun pagi juga menjadi salah satu kunci kesuksesan, lho.
Ada sebuah keterangan yang menurut saya cukup menarik tentang hikmah bangun pagi yang saya dapatkan dalam buku kumpulan tulisan inspiratif berjudul Stay Woles and You are Great!, Sadar Diri Yuk, Biar Keren. Buku tersebut ditulis oleh banyak penulis dari latar belakang yang beragam.
Dari sekian banyak tulisan yang ditampilkan dalam buku terbitan Diva Press (2014) tersebut, saya akan mengulas yang berkaitan dengan manfaat dan hikmah bangun pagi. Tulisan tersebut berjudul Ingin Sukses? Bangun Pagi! Karya @Rahaminta.
Dalam tulisan tersebut diungkapkan manfaat bangun pagi. Misalnya, membuat kaya, membuat badan sehat dan pikiran cerdas. Kalau kita bangun pagi, kita bisa menikmati oksigen yang masih sangat berkualitas dan minim polutan (syukur-syukur sambil berolahraga).
Oksigen yang berkualitas sangat bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah dan memaksimalkan kinerja otak, yang tentunya berimbas langsung dalam meningkatkan produktivitas dan membantu kita menjalankan aktivitas sepanjang hari dengan mood yang lebih baik.
Nah, kalau badan segar, mood baik, dan berpikir enak, insya Allah rezeki (baik berupa materi maupun non materi) pun juga pasti lancar (halaman 148).
Dengan bangun pagi, kita jadi punya lebih banyak waktu lagi untuk melakukan kebiasaan-kebiasaan positif menuju sukses lainnya. Kita jadi lebih memiliki banyak waktu untuk produktif dibanding mereka yang cuma tidur.
Kita juga lebih memiliki banyak waktu hening yang baik untuk berkonsentrasi, merencanakan hal-hal penting dan terhindar dari “kemrungsung grusa-grusu” alias panik terburu-buru yang nggak jelas (halaman 149).
Bangun pagi, memang terasa sulit bagi sebagian orang. Terlebih bila orang tersebut tidak mendapat contoh atau teladan yang baik dari orangtuanya. Misalnya, orangtua juga memiliki kebiasaan bangun siang sehingga hal buruk tersebut pun ditiru oleh anak-anaknya. Semoga ulasan ini bermanfaat.
Baca Juga
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
-
Cara Menghadapi Ujian Hidup dalam Buku Jangan Jadi Manusia, Kucing Aja!
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Ulasan Buku Jangan Mau Jadi Orang Rata-rata, Gunakan Masa Muda dengan Baik
-
Panduan Mengajar untuk Para Guru dalam Buku Kompetensi Guru
Artikel Terkait
-
Tips Bangun Pagi Tanpa Perlu Alarm
-
WayV Usung Genre Hip Hop Old School Dance di Lagu Comeback Frequency
-
Dari Perut ke Otak: dr Zaidul Akbar Jelaskan Sering Baper dan Galau Bisa Dipengaruhi Makanan Loh!
-
Apa Itu Mood Swing, Jadi Salah Satu Penyebab Jennifer Lopez Gugat Cerai Ben Affleck
-
4 Tips Ampuh Kembalikan Mood Baca Buku, Coba Eksplor Genre Lain!
Ulasan
-
Review Film 'Satu Hari dengan Ibu' yang Sarat Makna, Kini Tersedia di Vidio
-
Review Night of the Hunted, Film Horor Netflix Penembakan di Minimarket
-
Novel Bungkam Suara: Memberikan Ruang bagi Individu untuk Berpendapat
-
Lezatnya Olahan Menu di Skuydieat, Cabe Ijonya Menggugah Selera
-
Belajar Merancang Sebuah Bisnis dari Buku She Minds Her Own Business
Terkini
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
-
Kupas Film Bagheera: Perjuangan Sang Penegak Keadilan Melawan Korupsi