Bandung menjadi salah satu kota di Jawa Barat yang selain menawarkan wisata kuliner juga memiliki banyak wisata alam dengan udara sejuk dan pemandangan yang memanjakan mata.
Tentunya ada banyak sekali rekomendasi tempat wisata di Bandung yang dapat dikunjungi, salah satunya adalah Gunung Manglayang yang berada di antara Kota Bandung dan Kabupaten Sumedang.
Gunung Manglayang sendiri merupakan salah satu gunung stratovolcano tidak aktif yang memiliki ketinggian sekitar 1.818 meter di atas permukaan laut.
Memiliki ketinggian yang cukup rendah, tentunya Gunung Manglayang menjadi salah satu gunung yang cocok menjadi tujuan tempat pendaki pemula.
Jalur pendakian menuju puncak Gunung Manglayang cukup banyak, mulai dari jalur Bumi Perkemahan atau Wanawisata Situs Batu Kuda (Kabupaten Bandung), Palintang (Ujungberung), dan Barubereum.
Sepanjang perjalanan menuju puncak gunung, pendaki akan disuguhkan dengan pemandangan berupa hutan pinus yang memberikan kesan sejuk nan asri.
Jalur pendakian menuju puncak gunung berikut sangat mudah untuk dilewati meskipun tracknya sangat menanjak. Akibat hal tersebut banyak wisatawan yang menjadikan Gunung Manglayang sebagai tempat rekreasi bersama dengan keluarga.
Fasilitas yang disediakan oleh pengelola Gunung Manglayang juga sangat lengkap, mulai dari warung, tempat menyewa keperluan camping hingga mushola dan toilet yang dapat digunakan dengan baik.
Keunggulan lain dari tempat wisata Gunung Manglayang adalah lokasinya yang mudah dijangkau dengan petugas kamar mandi yang ramah dan siap melayani pengunjung dengan baik.
Tidak hanya itu, lingkungan di sekitar lokasi pendakian Gunung Manglayang juga sangat bersih dan tentram sehingga membuatnya cocok dijadikan sebagai tempat berkemah.
Setelah lelah menempuh perjalanan, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan memukau dari puncak gunung manglayang layaknya negeri di atas awan.
Tidak hanya langit biru berselimut awan putih, pengunjung juga dapat melihat sunrise dan sunset di sore hari yang akan memancarkan cahaya oranye indah.
Tertarik untuk memulai pendakian pertama di tempat berikut? Langsung saja kunjungi Gunung Manglayang yang beralamat di Ciporeat, Kec. Cilengkrang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, dengan harga tiket masuk Rp10.000.
Baca Juga
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga
-
Air Terjun Simempar, Wisata Alam Indah di Tengah Hutan Deli Serdang
-
Lau Mentar Canyon, Wisata Alam Gratis dengan View Air Terjun yang Menawan
-
Air Terjun Tarunggang, Pesona Wisata Alam di Deli Serdang
-
Pemandian Alam Banyu Biru, Spot Terbaik untuk Berenang di Kolam Alami
Artikel Terkait
-
8 Destinasi Wisata di Cilacap, Banyak Spot Instagramable
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata di Dieng, Nuansa Alam Penuh History
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
-
Back to Nature, Panduan Praktis Liburan Outdoor untuk Pemula
-
Harga Tiket Kolam Renang Air Panas Tirta Camelia Pangalengan, Viral di TikTok Jadi Tempat Estetik
Ulasan
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
-
Menelaah Film Forrest Gump': Menyentuh atau Cuma Manipulatif?
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika
-
Ulasan Film Paddington in Peru: Petualangan Seru si Beruang Cokelat!
Terkini
-
Bertema Olahraga, 9 Karakter Pemain Drama Korea Pump Up the Healthy Love
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Krisis Warisan Rasa di Tengah Globalisasi: Mampukah Kuliner Lokal Bertahan?
-
Liga Film Lebaran Geger! 'Pabrik Gula' Tak Terbendung, Norma Terpeleset?
-
Ada LANY hingga Hearts2Hearts, LaLaLa Festival 2025 Umumkan Daftar Lineup