Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Wahyu Astungkara
Ilustrasi metode pembayaran QRIS (Pixabay/viarami)

Siapa yang tak tahu QRIS? Teknologi yang kerap dinilai revolusioner ini telah mengubah dunia pembayaran elektronik secara cepat dan efisien. QRIS, atau Quick Response Code Indonesian Standard merupakan sebuah sistem pembayaran yang memungkinkan pengguna melakukan transaksi melalui kode QR. 

Asal muasal

Dalam keterangannya, melansir dari situs resmi Bank Indonesia, Bi.go.id, munculnya QRIS atau Quick Response Code Indonesian Standard sudah dimulai sejak 2019. Pada saat itu, di Indonesia terdapat berbagai macam sistem pembayaran elektronik yang beroperasi secara terpisah, seperti QR code yang dimiliki oleh masing-masing penyedia jasa pembayaran. Kondisi ini membuat pengguna dan pemilik usaha mengalami kerumitan dalam melakukan transaksi, karena setiap penyedia jasa memiliki QR code yang berbeda.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Bank Indonesia (BI) sebagai bank sentral mengambil langkah dengan mengembangkan standar nasional yang mengintegrasikan semua QR code ke dalam satu sistem tunggal. Tujuannya menciptakan sistem pembayaran yang lebih efisien, inklusif, dan mudah digunakan oleh semua individu.

BACA JUGA: Pasar Senen: Surga Ulos untuk Masyarakat Batak di Jakarta

BI telah memulai program QRIS yang melibatkan beberapa bank dan penyedia jasa pembayaran. Mereka bekerja sama untuk mengembangkan standar QR code yang dapat diterima oleh semua pihak, tanpa memandang jenis penyedia jasa pembayaran yang digunakan.

Melansir sumber Katadata.co.id, setelah melalui serangkaian uji coba dan evaluasi, QRIS secara resmi diluncurkan oleh BI pada 17 Agustus 2019, bertepatan dengan hari ulang tahun ke-74 Indonesia. Bank sentral baru mengimplementasikan layanan pembayaran ini pada 1 Januari 2020 untuk memfasilitasi persiapan bagi para penyelenggara jasa sistem pembayaran (PJSP). Saat peluncuran, QRIS dihadirkan sebagai standar nasional untuk sistem pembayaran berbasis QR code di Indonesia.

Melalui QRIS, semua transaksi pembayaran dapat dilakukan dengan menggunakan satu QR code yang dapat di-scan oleh berbagai aplikasi pembayaran yang mendukung QRIS. Adapun peluncuran QRIS bahkan disebut oleh Selular.id merupakan salah satu implementasi Visi Sistem Pembayaran Indonesia (SPI) 2025, yang telah dicanangkan pada Mei 2019 lalu.

Manfaat

QRIS telah menjadi terobosan yang signifikan dalam dunia pembayaran elektronik di Indonesia. Dalam waktu singkat setelah peluncurannya, QRIS mendapatkan dukungan yang luas dari berbagai sektor, termasuk perbankan, ritel, dan industri pariwisata. Hal ini tidak hanya memudahkan masyarakat dalam bertransaksi non-tunai, tetapi juga memberikan peluang bisnis yang lebih besar bagi para pedagang.

Seiring berjalannya waktu, QRIS terus mengalami perkembangan dan penggunaannya semakin meluas. Dengan adanya QRIS, Indonesia berhasil menciptakan sistem pembayaran yang lebih terintegrasi, efisien, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat modern. Sebagai sebuah inovasi dalam dunia pembayaran, QRIS telah menjadi contoh yang sukses dalam menerapkan teknologi QR code dalam skala nasional. 

Tidak perlu lagi membawa uang tunai atau kartu kredit, cukup dengan menggunakan ponsel pintar dan aplikasi yang mendukung QRIS, Anda dapat melakukan pembayaran di mana saja. Dengan sekali scan QR code, transaksi selesai dalam hitungan detik, menghemat waktu berharga Anda.

BACA JUGA: Perahu Bidar, Tradisi Palembang yang Bisa Kamu Saksikan saat HUT RI!

Mudah Digunakan 

Dengan QRIS, risiko kehilangan atau pencurian uang tunai berkurang secara signifikan. Selain itu, setiap transaksi terekam secara digital, mengurangi kemungkinan terjadinya kecurangan atau penipuan. Pengguna juga dapat memverifikasi detail transaksi secara langsung pada aplikasi, memberikan rasa aman dan nyaman.

QRIS memungkinkan semua kalangan masyarakat, termasuk mereka yang tidak memiliki rekening bank, untuk melakukan transaksi non-tunai. Dengan QRIS, orang dapat membayar tagihan, membeli barang, atau membayar layanan dengan mudah, tanpa perlu memiliki kartu kredit atau rekening bank.

Dengan menerima pembayaran melalui QRIS, mereka dapat menjangkau lebih banyak pelanggan dan memperluas jaringan bisnis mereka. QRIS juga memungkinkan para pedagang untuk mengelola transaksi secara efisien dan mendapatkan laporan penjualan secara real-time, yang dapat membantu mereka dalam pengambilan keputusan bisnis.

Memperoleh QRIS

Caranya sangat mudah. Pastikan Anda memiliki ponsel pintar yang mendukung aplikasi QRIS. Kemudian, unduh aplikasi QRIS dari penyedia jasa pembayaran yang terdaftar. Setelah menginstal aplikasi, daftarkan diri Anda dengan mengikuti prosedur yang disediakan. Biasanya, Anda akan diminta untuk mengisi data pribadi dan melengkapi proses verifikasi identitas.

Setelah mendaftar, Anda dapat mulai menggunakan QRIS untuk melakukan transaksi di berbagai tempat yang menerima metode pembayaran ini. Jadi, tidak ada alasan lagi untuk tidak memanfaatkan QRIS. Dengan kecepatan, keamanan, inklusivitas, dan manfaat yang terkandung di dalamnya QRIS menjadi solusi pembayaran yang "menggiurkan" di era digital seperti saat ini.  Namun, meskipun begitu kita mesti mewaspadai terhadap penyalahgunaan QRIS. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Wahyu Astungkara