Buku yang berjudul "Terdidik" ini ditulis oleh penulis terkenal yang bernama Tara Westover. Penulis tersebut mempunyai kehidupan yang luar biasa. Di mana dia memiliki orang tua yang berpikiran terlalu ekstrem mengenai dunia luar.
Penulis menjalani begitu banyak pertanyaan selama hidupnya. Orang tuanya tidak memperbolehkan anaknya untuk bersekolah, juga tidak mempercayai dokter maupun orang dengan pekerjaan profesional lainnya. Ketika Tara sudah dewasa, dia menemukan dunia yang tidak pernah dia pikirkan dari kesehariannya bersama keluarganya pada waktu kecil.
Terdidik atau Educated adalah buku terjemahan terbitan dari Gramedia Pustaka Utama yang memuat kisah seorang penulis yang semasa kecil hingga dewasa didoktrin oleh orang tuanya yang berpikiran ekstrem. Ditulis dengan kejujuran dan narasi yang cukup kompleks.
Penulis menjelaskan mengenai pengalaman psikologis selama dia hidup dan kekerasan yang dialaminya selama berada bersama orang tua dan keluarganya, sehingga membuat pembaca harus memiliki sifat yang kuat sebelum membaca buku ini.
Buku ini memiliki keunikan tersendiri mengenai alur cerita. Pembaca akan dibuat penasaran ketika membaca bab demi bab. Penasaran dengan bagaimana penulis bisa survive selama ini.
Penasaran pula dengan perlakuan orang tuanya ketika tahu jika Tara melakukan hal yang bertentangan dengan mereka. Serta, bagaimana sisi psikologis Tara selama dia berada di lingkungan yang seperti itu, apakah ada pengalaman traumatis dalam hidupnya tersebut.
Buku Terdidik ini mengajak pembaca untuk ikut serta mengikuti perjalanan sang penulis yang begitu traumatis. Walaupun buku ini tidak dipenuhi kata-kata mutiara, tetapi pembaca dapat mendapatkan pengalaman mengenai kehidupan dan dijelaskan bagaimana menjadi orang tua yang baik.
Buku ini juga membuat pembaca menyadari bahwa betapa luasnya, menyadarkan kembali bahwa kehidupan yang indah itu tidaklah mustahil untuk dilakukan. Kejadian yang buruk menjadikan kita untuk menjadi lebih kuat dan memiliki pengalaman yang bahkan tidak bisa dihindarkan.
Meskipun pengalaman tersebut sungguhlah traumatis. Namun berkat pengalaman tersebut dapat membantu kita untuk menjadi yang lebih baik lagi. Buku ini mengubah pola pikir para orang tua untuk mengasuh anaknya dan memberikan penjelasan yang belum diketahui oleh banyak orang.
Buku "Terdidik" karya dari Tara Westover ini bisa dijadikan referensi karena menjadi salah satu buku yang akan mengubah pola pikir kita. Kisah yang begitu mendalam dan menghadirkan banyak sudut pandang baru soal pendidikan, dan pastinya kehidupan.
Baca Juga
-
Ulasan Buku 'A Time For Mercy', Menekuni Semesta Kepolisian yang Unik
-
Ulasan Buku 'The Light We Carry', Persepsi dari Perempuan Afrika-Amerika
-
Ulasan Buku 'Ready Player Two'; Teknologi Masa Kini yang Semakin Canggih
-
Ulasan Buku Friends, Lovers, and The Big Terrible Thing Karya Matthew Perry
-
Ulasan Buku 'Fairy Tale', Kekuataan Horror yang Bikin Bulu Kuduk Merinding
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Hidup Enggak Selalu Drama, Santai Aja: Kunci Jalani Kehidupan Lebih Santai
-
Ulasan Buku 'Days of Happiness', Merancang Hari-hari Bahagia dalam Hidup
-
Review Buku Tuhan, Maaf Aku Kurang Bersyukur Karya Malik Al Mughis
-
Ulasan Buku Imung: Siulan Kematian, Misteri Kematian Pengarang Nyentrik
-
Ulasan Buku Pencurian Terbesar Abad Ini, Puisi dengan Perspektif Tak Biasa
Ulasan
-
Ulasan Buku Tak Apa-Apa Jika Harus Berhenti Karya Julia Keller
-
Kafe Hijau Tempat Menyembuhkan Luka Setelah Dipecat dalam Novel Evergreen
-
Kitab Anti Bodoh: Menjadi Pemilih Cerdas Tanpa Cacat Logika
-
Lucu dan Mengharukan! Ulasan Buku Mamomics: Curhatan Emak-emak dalam Komik
-
Ulasan Buku Hidup Enggak Selalu Drama, Santai Aja: Kunci Jalani Kehidupan Lebih Santai
Terkini
-
5 Rekomendasi Film Adaptasi Game, dari Aksi Seru hingga Horor Mendebarkan
-
3 Rekomendasi Masker Jelly Lokal untuk Meredakan Kulit Kemerahan
-
4 Film yang Diperankan oleh Kristo Immanuel, Terbaru The Shadow Strays
-
Timnas Indonesia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan Satu Poin Sakral yang Tak Kunjung Didapatkan
-
ENHYPEN Umumkan Jadwal Baru Tur Dunia Walk The Line di Asia