“Film Ballerina”, sebuah thriller aksi dari Korea Selatan tahun 2023, disutradarai oleh Lee Chung-hyun dan dibintangi oleh Jeon Jong-seo, Kim Ji-hoon, dan Park Yu-rim. Filmnya berkesempatan menjalani premier di Festival Film Internasional Busan ke-28 pada 5 Oktober 2023. “Film Ballerina” Kemudian diumumkan secara global di Netflix mulai 6 Oktober 2023. Dengan atmosfer yang menegangkan, Ballerina menjanjikan pengalaman lumayan seru.
Jang Ok-ju, diperankan dengan penuh intensitas oleh Jeon Jong-seo, adalah mantan pengawal klien VIP yang terlibat dalam misi balas dendam setelah sahabatnya, Choi Min-hee, tewas karena diancam oleh Choi Pro. Peran Choi Pro dimainkan oleh Kim Ji-hoon, sementara Park Yu-rim tampil sebagai Choi Min-hee. Shin Se-hwi muncul sebagai siswi sekolah menengah yang turut serta dalam upaya Ok-ju.
Berkisah perjalanan Jang Ok-ju, mantan bodyguard klien VIP, yang terlibat dalam misi membalas kematian sahabatnya, Choi Min-hee. Dalam upayanya untuk menyelesaikan urusan ini, Ok-ju melibatkan seorang siswi sekolah menengah dan menyusun rencana licik untuk menghadapi pedagang seks bernama Choi Pro, yang telah memeras Min-hee dengan rekaman video yang mengancam. Setelah pertarungan brutal di motel, Ok-ju melarikan diri dari geng Choi yang membalas dendam. Dengan bantuan teman lama, Ok-ju merencanakan strategi serangan lebih lanjut. Choi, yang mengira Ok-ju tewas, melaporkan kematian tersebut pada pemimpin gengnya. Namun, di luar dugaan Choi, Ok-Ju kembali muncul dan kali ini bersungguh-sungguh menghabisi Choi.
Ulasan:
Ulasan mengenai film ini, pada dasar, mempertegas keunggulan akting Jeon Jong-seo, yang berhasil memerankan peran utama sebagai pembunuh dengan keanggunan dan ketenangan yang mematikan. Kelebihan film terletak pada kreativitas visualnya yang berhasil menyelaraskan elemen-elemen tersebut dengan karakter dan emosi yang terkandung. Penggunaan pengambilan gambar dinamis, terutama ketika kamera mengikuti gerakan para pemain, memberikan dimensi ekstra pada pengalaman menontonnya.
Meskipun film nggak terpaku hanya pada adegan kekerasan, melainkan juga memanfaatkan elemen visual dan meminimalisir dialog, beberapa kelemahan terlihat. Plot yang berkembang agak lambat dan kurangnya ketegangan yang dapat merangsang emosi penonton membuat pengalaman menonton kurang mendalam. Aksi balas dendam yang dilakukan oleh karakter utama terkadang terasa terlalu mudah, sehingga mengurangi intensitas yang diharapkan dalam aksi tersebut.
Film ini berusaha menggabungkan visual kekerasan dengan dampak emosional pada penonton, tetapi potensinya nggak sepenuhnya terealisasi. Meskipun banyaknya flashback dan dorongan kuat dari karakter utama untuk membalas dendam, emosi yang ingin disampaikan nggak selalu mencapai penonton sepenuhnya. Skor penilaian secara subjektif: 5,5/10, mencerminkan kekecewaan terhadap kurangnya keganasan dan kurangnya ketegangan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya.
Seandainya ada peningkatan pada perkembangan plot, keseimbangan antara visual dan emosi, serta ketegangan yang lebih kuat, pada dasarnya film ini akan jauh memiliki potensi untuk menjadi lebih memukau. Sayangnya hanya sampai setengahnya. Ulasan ini menggarisbawahi kelebihan dan kekurangan film, sambil memberikan pandangan konstruktif dari sudut pandangku, untuk meningkatkan daya tarik dan dampak emosional “Film Ballerina”.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Review The Bondsman: Dibangkitkan dari Kematian Oleh Iblis
-
Mengikuti Jejak Ajaib Howls Moving Castle
-
Film Sore - Istri dari Masa Depan: Romansa Lintas Waktu Versi Sinematik
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi
-
Setelah Film Sijjin, Sekuelnya Segera Tayang! Pemain Baru, Rasa Baru?
Artikel Terkait
-
Belum Resmi Tayang, Ini Prestasi Mentereng Film Pangku Karya Reza Rahadian Sebagai Sutradara
-
Berlatar Perang Dunia II, Film Mosquito Bowl Resmi Umumkan Dua Pemain
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi
-
Cate Blanchett Isyaratkan Ingin Pensiun dari Dunia Akting: Aku Mau Berhenti
-
Jumbo Tembus 4 Juta Penonton, Ryan Adriandhy Umumkan Segera Open Mic
Ulasan
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
Review The Bondsman: Dibangkitkan dari Kematian Oleh Iblis
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
Terkini
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
Romansa Berbalut Misteri, Ini Alasan Kowloon Generic Romance Patut Ditonton
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!