Follow the Light merupakan film bergenre drama misteri asal Jepang yang dirilis tahun 2021 oleh sutradara Yoichi Narita. Dibintangi oleh Nakagawa Tsubasa sebagai Akira, kita diajak mengeksplorasi kehidupan penduduk Akita, sebuah daerah rural di Tohoku.
Akira harus pindah kembali ke kampung halaman ayahnya usai gagal meniti karier pada dunia musik di Tokyo yang berujung pada perceraian.
Selama menjalani awal kepindahannya itu, Akira sempat kesulitan untuk beradaptasi dengan lingkungan tempat tinggalnya. Ia mulai membuka diri usai berkontribusi dalam sebuah upacara penutup sekolah yang mempertemukannya dengan seorang gadis bernama Maki (Nagasawa Itsuki) yang sering dikucilkan orang-orang sekitar.
Secara keseluruhan, film ini akan menceritakan kehidupan sehari-hari dari semua warga di Akita. Terdapat sejumlah karakter dengan permasalahan masing-masing yang dikupas dalam film ini.
Situasi di Akita digambarkan tengah mengalami krisis potensi yang membuat banyak sektor ekonomi mulai gulung tikar dan memutuskan untuk keluar dari Akita.
Selain menceritakan kehidupan sebagian penduduk yang pergi dari Akita, ada juga sejumlah karakter yang justru memilih pulang kembali ke Akita.
Seperti ayah Akira yang gagal bekerja di Tokyo, hingga guru sekolah yang awalnya mengajar di Tokyo tetapi harus terpaksa kembali karena suruhan orang tuanya.
Film Follow the Light turut menyoroti premis keluarga disfungsional dari keluarga Maki yang berantakan akibat kesulitan finansial.
Follow the Light sukses menyuguhkan cerita slice of life dari kehidupan para masyarakat tradisional Jepang yang tinggal di Akita.
Namun, film ini turut menawarkan konsep cerita baru yang jarang ditemukan di film bergenre serupa lainnya. Dibalut dengan elemen sci-fi, kehidupan masyarakat Akita sontak berubah dengan kehadiran cahaya misterius yang dianggap sebagai UFO.
Meski awalnya terdengar aneh, balutan sci-fi ini berhasil membuat film Follow the Light menjadi lebih bermakna.
Akira berharap kehadiran UFO itu bisa menghancurkan Bumi yang telah membuat kedua orang tuanya bercerai. Sementara Maki berharap alien yang datang bisa menculiknya untuk kabur dari kehidupan yang memuakkan.
Keduanya menaruh harapan tinggi agar eksistensi misterius itu menjadi jalan keluar dari permasalahan hidup masing-masing.
Secara keseluruhan, Follow the Light mengupas kehidupan masyarakat Jepang dengan diwarnai elemen fiksi yang justru memberikan pesan menghangatkan di akhir cerita.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Suho EXO Terpilih Jadi Duta Kehormatan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia
-
Pergi ke Luar Angkasa, Katy Perry: Saya Sangat Merekomendasikan Ini
-
Pecah Telur! Jumbo Jadi Film Animasi Terlaris Asia Tenggara Sepanjang Masa
Artikel Terkait
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
Ulasan
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Mengenal Puisi Sederhana Penuh Makna dalam Buku Perjamuan Khong Guan
-
Ulasan Novel Jar of Hearts: Terungkapnya Kasus Pembunuhan Setelah 15 Tahun
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17
-
Review Film One to One - John and Yoko: Aktivisme, Seni, dan Politik
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling