ONE OK ROCK band rock asal Jepang yang digawangi oleh Takahiro Moriuchi (vokalis), Toru Yamashita (gitaris), Ryota Kohama (bassis) dan Tomoya Kanki (drummer) , band ini dikenal sering menciptakan lagu-lagu dengan lirik yang romantis.
Salah satu contohnya adalah 'Wherever You Are', lagu ini mengisahkan tentang rasa cinta yang mendalam dan komitmen yang kuat untuk tetap mencintai, meski terpisah oleh jarak.
Dirilis dalam album Niche Syndrom (2010) lagu ini juga menekankan pentingnya menghargai hubungan dengan ketulusan tanpa alasan khusus selain kasih sayang yang murni.
Dalam lagu ini, sang narator berjanji untuk selalu ada bagi pasangannya, tak peduli apapun yang terjadi, ia juga bertekad untuk membuat pasangannya bahagia tanpa menyakitinya.
Sejak awal, lagu ini membawa pendengar pada suasana penuh kasih sayang. Lirik seperti "You are my angel" (kamu adalah malaikatku) menggambarkan betapa istimewanya pasangan dalam hidup sang narator.
Sementara frasa "I don’t need a reason, I just want you baby" (Aku tidak butuh alasan, aku hanya ingin kamu, sayang) menegaskan cinta yang tidak butuh alasan, karena cinta adalah perasaan murni yang datang dari hati.
Bagian lain dari lirik ini juga mencerminkan janji untuk selalu mendampingi, seperti lirik "Wherever you are, I always make you smile, I’m always by your side" (Di mana pun kamu berada, aku selalu membuatmu tersenyum. Di mana pun kamu berada, aku selalu di sisimu).
Ini adalah wujud komitmen tulus untuk tidak pernah meninggalkan pasangannya, tak peduli apapun yang mereka hadapi dan tak peduli seberapa jauh jarak fisik yang memisahkan, mereka akan selalu saling mendukung dan menjaga kebahagiaan satu sama lain. Frasa ini menjadi semacam janji tak tertulis untuk terus menjaga kebahagiaan orang yang dicintai, selamanya.
Selain itu narator juga berjanji untuk tidak membuat pasangannya terluka atau menangis, yang dibuktikan pada lirik "Wherever you are. I never make you cry. Wherever you are. I never say goodbye" (Di mana pun kamu berada. Aku tidak akan pernah membuatmu menangis. Di mana pun kamu berada. Aku tidak akan pernah mengucapkan selamat tinggal).
Ada juga pengingat tentang momen pertemuan pertama mereka, yang tertulis dalam lirik "Bokura ga deatta hi wa, futari ni totte, ichiban me no kinen subeki hi da ne." (Hari ketika kita bertemu adalah hari yang paling berharga bagi kita berdua).
Momen ini menggambarkan betapa hubungan mereka memiliki fondasi yang kuat dan penuh kenangan manis. Hari dimana mereka pertama kali bertemu, menandai awal dari cinta yang terus tumbuh dan bertahan.
Secara keseluruhan, lagu 'Wherever You Are' menggambarkan tentang cinta yang tulus, komitmen, dan janji untuk selalu ada bagi orang yang dicintai. ONE OK ROCK berhasil menyampaikan pesan ini dengan penuh emosi melalui lirik yang sederhana, namun sangat menyentuh.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Film The Peanut Butter Falcon: Kejar Impian di Tengah Keterbatasan
-
Ulasan Film Time Cut: Kembali ke Masa Lalu untuk Gagalkan Pembunuhan
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Finn Wittrock, Terbaru Ada Don't Move
-
Ulasan Film Caddo Lake, Perjalanan Rumit Melintasi Dimensi Waktu
-
Ulasan Film Strange Darling, Thriller Nonlinear dengan Visual yang Memukau
Artikel Terkait
-
Chord dan Lirik Lagu Hymne Guru, Ternyata Ini Judul Aslinya
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Lirik Lagu Batak Pulo Samosir dan Maknanya
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
Ulasan
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
Terkini
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!