Nozomanu Fushi no Boukensha merupakan anime karya studio Connect yang dirilis pada tahun 2024. Anime bergenre adventure, action, dan fantasy ini menceritakan tentang petualangan seorang pria yang berubah menjadi monster setelah dibunuh oleh naga.
Saat menjelajahi dungeon, Rentt Faina, seorang petualang kelas bawah namun berpengalaman luas, dibunuh oleh naga. Beberapa saat setelah dibunuh secara brutal, Rentt terbangun dan mendapati dirinya telah berubah menjadi skeleton (monster kelas rendah berbentuk tengkorak). Masih memiliki ingatannya sebelum dibunuh naga, Rentt memutuskan untuk tetap menjelajahi dungeon dengan tubuh barunya.
Terus menjelajah dan membunuh monster, membuat tubuh Rentt berevolusi. Lama kelamaan, Rentt yang awalnya berwujud skeleton kini mulai berwujud semakin mirip dengan manusia. Menyadari keanehan yang terjadi pada dirinya, Rentt bertekad untuk terus membunuh monster hingga ia dapat kembali kewujud lamanya sebagai manusia.
Meski sudah tidak ada harapan untuk menjadi manusia normal, Rentt yang menjadi lebih kuat setelah menjadi monster bertekad untuk dapat berevolusi menjadi vampir. Monster yang memiliki wujud paling mirip dengan manusia. Semua dilakukan Rentt demi impiannya untuk menjadi petualang kelas Mythril.
Ulasan Anime Nozomanu Fushi no Boukensha
Menjadikan sosok monster sebagai tokoh utama, membuat anime ini sangat menarik untuk disimak. Rentt yang memiliki ingatan sebagai manusia, telah berubah menjadi monster yang ditakuti oleh orang-orang.
Rentt yang berwujud monster, harus berbaur secara diam-diam di kota asalnya. Ancaman pembunuhan terhadap dirinya yang kini menjadi monster, membuat Rentt kesulitan. Namun, berkat bantuan dari teman lamanya, Lorraine, Rentt dapat dengan mudah menyusup dan beraktivitas sebagai petualang seperti dahulu.
Memulai kisah hidup dari awal setelah melalui berbagai kesialan, membuat anime ini menyajikan kisah zero to hero yang cukup menyentuh. Rentt yang awalnya lemah meski memiliki pengetahuan yang luas, berubah 180 derajat setelah mendapatkan tubuh monster yang mudah berkembang.
Meski sudah kuat, Rentt memiliki sifat rendah diri yang berlebihan. Sehingga, ia sangat lambat dalam meningkatkan ranknya di guild petualang. Ini membuat penonton sedikit gemas karena Rentt seharusnya semakin dekat dengan impiannya menjadi petualang kelas Mythril. Namun, karena sifatnya, Rentt semakin jauh dari hal tersebut.
Selain kisah hidup dan petualangan Rentt untuk mencapai impiannya, anime ini juga menyajikan kisah fantasy dan aksi yang memukau. Pertarungan disetiap episodenya, membuat penonton terkagum-kagum. Seperti saat pertarungan solo Rentt melawan Naga penguasa rawa, Rentt yang awalnya kebingungan dan ragu, dengan sigap mengalahkan naga dengan satu serangan. Ketenangan dan serangan Rentt ketitik vital, membuat Rentt mampu mengalahkan lawan yang memiliki kelas jauh diatasnya.
Disajikan dengan grafis dan cerita-cerita petualangan yang memukau, Nozomanu Fushi no Boukensha sangat cocok ditonton oleh kamu pecinta anime fantasy petualangan. Tertarik untuk menonton Nozomanu Fushi no Boukensha akhir pekan ini? Jika tertarik, kamu bisa menonton anime ini melalui kanal Youtube Muse Indonesia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kisah Gadis Misterius yang Memburu Penyihir dalam Anime 'Majo to Yajuu'
-
Kehidupan Kedua Sang Naga dalam Anime Sayounara Ryuusei, Konnichiwa Jinsei
-
Kisah Seru Gadis Antagonis dalam Anime 'Rekishi ni Nokoru Akujo ni Naru zo'
-
Kisah Suhu tapi Aslinya Cupu dalam Anime 'Nageki no Bourei wa Intai shitai'
-
Perjalanan untuk Menjadi yang Terkuat dalam Anime 'Saikyou no Shienshoku'
Artikel Terkait
-
Suka Duka Gadis Pengelola Dungeon dalam Anime 'Dungeon no Naka no Hito'
-
3 Drama China yang Bakal Tayang Akhir Oktober 2024, Jangan Ketinggalan!
-
Zongshen Cyclone RX250: Motor Adventure 250cc Seharga NMAX, Cocok Buat yang Berjiwa Petualang
-
Ada Gangnam B Side, Ini 3 Drama Thriller Korea yang Dibintangi Jo Woo Jin
-
Mengenal Adventure Parenting: 'Petualangan' Orang Tua dan Anak untuk Tumbuh dan Belajar Bersama
Ulasan
-
Menu of Happiness; Lanjutan Kisah di Balik Sepiring Makanan Detektif Rasa
-
Mengungkap Kisah di Balik Hidangan di Novel The Kamogawa Food Detectives
-
KATSEYE Hadirkan Lagu Mean Girls untuk Rayakan Perempuan dalam Ragamnya
-
Petualangan Hangat John Malkovich dalam Film Mr. Blake at Your Service
-
Ulasan Buku Keajaiban Rutinitas, Bikin Hidup Terarah dengan Manajemen Waktu
Terkini
-
10 Hari Debut, Allday Project Raih TRofi Pertama Lagu Famous di M Countdown
-
Spesifikasi Vertu Ironflip, HP Lipat Desain Eksklusif dengan Harga Melangit
-
ZTE Luncurkan Nubia Focus 2 5G di Pasar Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan dengan Ragam Fitur AI
-
Deja Vu oleh Rescene: Menelusuri Kenangan Demi Mencari Momen Tak Terlupakan
-
4 Pelembab Gel untuk Kulit Berminyak dan Redakan Redness, Harga Rp43 Ribu!