Pada Kamis (24/4/2022), Allkpop melaporkan bahwa agensi Big Hit Music telah merilis pernyataan resmi melalui Weverse, mengonfirmasi bahwa anggota J-Hope BTS positif COVID-19.
Agensi menyampaikan, "J-Hope BTS mengalami gejala sakit tenggorokan dan mengunjungi rumah sakit untuk menjalani tes PCR pada hari Rabu, 23 Maret 2022, dan didiagnosis dengan COVID-19 pagi ini (24 Maret 2022). J-Hope telah suntik dosis ketiga vaksin COVID-19. Saat ini ia tidak menunjukkan gejala luar biasa selain sakit tenggorokan, dan sedang menjalani perawatan di rumah saat di karantina."
Big Hit Music juga menyatakan, "J-Hope BTS berencana untuk mengambil bagian dalam kegiatan yang dijadwalkan akan berlangsung bulan depan setelah perawatan selesai."
J-Hope adalah anggota BTS keenam yang terjangkit COVID-19, setelah anggota SUGA, RM, Jin, Jimin, dan V. Sejauh ini, semua anggota telah pulih sepenuhnya dan J-Hope diperkirakan akan sembuh seperti anggota sebelumnya.
Dalam waktu dekat ini, BTS dijadwalkan akan segera berangkat ke Amerika Serikat untuk menghadiri Grammy Awards 2022 yang berlangsung di Las Vegas pada 3 April 2022 mendatang.
Kemudian dari 8-9 April 2022, dan berlanjut pada 15-16 April 2022, grup tersebut akan menggelar konser 'Permission To Dance On Stage - Las Vegas' di Allegiant Stadium.
Konser tersebut juga akan disiarkan langsung di layar lebar di MGM Grand Garden Arena, sehingga para penggemar yang tidak kebagian tiket masih tetap bisa menonton.
Sejak adanya pandemi, ini akan menjadi konser BTS kedua di Amerika Serikat dengan penonton secara langsung. Sebelumnya mereka telah menggelar konser offline untuk pertama kalinya sejak tahun 2019 di SoFi Stadium, Los Angeles pada akhir November hingga awal Desember tahun lalu.
Ticketmaster selaku penjual tiket resmi telah mengumumkan bawa semua tiket konser BTS 'Permission To Dance On Stage - Las Vegas' untuk 4 hari pertunjukan telah terjual habis seluruhnya setelah penjualan tiket resmi dibuka pada 2 Maret 2022 lalu. Diketahui, ada begitu banyak penggemar yang berbondong-bondong untuk membeli tiket.
Sekali lagi, BTS kembali membuktikan bahwa mereka memang pantas mendapat julukan 'Sold Out King'. Popularitas global mereka masih kuat, bahkan di tengah masa pandemi.
Dengan konser 'Permission To Dance On Stage' di Las Vegas ini, BTS akan menjadi artis pertama yang menyelenggarakan 4 pertunjukan konser di Allegiant Stadium.
Selain itu, BTS juga akan menambah rekor baru sebagai artis Asia pertama yang menyelenggarakan pertunjukan konser di 'Top 2' stadion termahal di dunia, yaitu SoFi Stadium dan Allegiant Stadium.
Berita tentang J-Hope BTS positif COVID-19 dan harus menjalani isolasi mandiri tentunya sangat disayangkan. Semoga J-Hope BTS bisa segera pulih dan kembali beraktifitas seperti biasa!