RM Bahas Ketenaran Global BTS dengan Direktur Art Basel, Apa Katanya?

Hernawan | Shinta Ci
RM Bahas Ketenaran Global BTS dengan Direktur Art Basel, Apa Katanya?
Potret RM BTS (Soompi)

RM BTS kembali berbagi pemikiran jujurnya. Pada Jumat (01/07/2022) Soompi melaporkan bahwa RM BTS telah berbagi pemikiran jujurnya tentang seni, musik, hingga membahas ketenaran global BTS dengan Marc Spiegler. Dia adalah seorang jurnalis dan direktur Art Basel, sebuah galeri seni internasional. 

Diskusi kedua tokoh publik yang luar biasa itu berlangsung selama hampir setengah jam. RM memulai dengan menjelaskan bagaimana dia bisa menjadi seorang rapper. Semula bermula ketika dia mendengarkan lagu Eminem dan Nas saat remaja. Sejak saat itu, dia sangat menyukai musik rap, jadi dia ingin bergabung dengan lebel underground.

“Saya hanya ingin memasuki label underground di Korea jadi saya mengirim resume musik saya dan semuanya berjalan mulus, tapi ketika saya harus tampil di hadapan para juri saya sangat gugup. Saya bahkan lupa semua lirik yang saya tulis. Saya baru berusia 16 tahun saat itu."

Terlepas dari kegagalannya, RM mengungkapkan bahwa seorang rapper Korea, Sleepy, menghubunginya dan menyarankan agar dia kembali mengikuti audisi di HYBE (sebelumnya Big Hit Entertainmet) yang saat ini menjadi agensi BTS.

RM berujar, “Saya adalah orang pertama yang menjadi anggota BTS. Ada lebih dari 30 trainee yang bersaing untuk debut sebagai anggota BTS, tetapi pada akhirnya banyak dari mereka yang keluar.”

Dari 30 peserta trainee tersebut, hanya tujuh orang akhirnya resmi menjadi anggota BTS. Ketujuh orang tersebut adalah RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook Debut mereka  resmi terjadi pada tahun 2013. Namun, RM menyatakan bahwa mereka sudah hidup bersama selama 12 tahun.

RM kemudian membahas ketenaran global BTS. Dia mengaku semua itu tidak akan terjadi tanpa penggemar mereka, ARMY. Dia berkata, “Mereka [ARMY] benar-benar melakukan sesuatu. Mereka mengirim surat kepada DJ Amerika untuk memainkan lagu-lagu kami di radio karena pemutaran radio sangat penting di tangga lagu Billboard.”

RM kemudian bercerita bahwa akhir-akhir ini ia sangat menyukai seni, terutama lukisan. “Jadi, empat tahun yang lalu ketika kami sedang tur di Amerika atau di Eropa saya hanya menghabiskan sebagian besar waktu di kamar hotel. Karena merasa bosan, suatu hari saya memutuskan untuk mulai jalan-jalan mengelilingi kota. Museum pertama yang saya kunjungi adalah Chicago Art Institute. Sejak saat itu saya mulai tertarik dengan seni dan mulai mengoleksi beberapa lukisan."

Ketika Marc Spiegler bertanya padanya apakah dia berencana untuk suatu hari nanti akan membuka museum pribadi di Korea, RM menjawab sambil tertawa, “Museum itu sendiri sangat rumit, bukan? Mereka membutuhkan kurator dan lain.”

Dia lalu menambahkan, “Ini adalah pertama kalinya saya benar-benar mengatakan ini, tapi memang benar saya berencana untuk membuat sebuah kafe dan saya akan mengatur koleksi pribadi saya di lantai dua dan lantai tiga. Orang-orang selalu bisa melihat koleksi saya kapan pun mereka mau.”

Ini bukan pertama kalinya RM menunjukkan ketulusan dan kejujurannya. Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, pada 14 Juni 2022 lalu RM sebagai leader BTS telah mengungkapkan secara jujur kepada para penggemar bahwa dia dan keenam member lainnya berencana untuk lebih fokus pada karir solo. Namun, dia berjanji jika BTS nantinya akan kembali sebagai grup utuh.

Penggemar dapat mendengarkan seluruh diskusi RM BTS dengan Marc Spiegler pada “Intersections: The Art Basel Podcast” secara gratis di Spotify!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak