"Antifragile" Milik LE SSERAFIM Amankan Piala Music Core Minggu Ini!

Ayu Nabila | Matcha Chaaa
"Antifragile" Milik LE SSERAFIM Amankan Piala Music Core Minggu Ini!
LE SSERAFIM (LE SSERAFIM Offical Twitter)

Mengutip dari Soompi pada Sabtu (10/12/2022), Girl group rookie dari Source Music, LE SSERAFIM, berhasil meraih kemenangan keempat untuk lagu terbaru mereka "Antifragile" di acara Show! Music Core.

Show! Music Core atau yang biasa hanya dikenal dengan nama Music Core sendiri adalah acara musik mingguan asal Korea Selatan yang disiarkan oleh MBC setiap hari Sabtu pukul 15.15 KST.

Dalam episode terbaru kali ini, Music Core mengumumkan tiga nominasi yang akan menempati tempat pertama minggu ini, para nominasi tersebut adalah (G)I-DLE dengan lagu "Nxde", Red Velvet dengan lagu barunya "Birthday", dan LE SSERAFIM dengan "Antifragile".

Di akhir acara, lagu milik LE SSERAFIM "Antifragile" diumumkan sebagai pemenang mengalahkan dua kandidat lainnya dengan memperoleh skor sebanyak 6.017 poin.

Lagu tersebut mendapatkan 5.003 poin untuk penjualan digital dan album. Untuk skor SNS dan broadcast berhasil meraih 209 poin. Berikutnya, LE SSERAFIM menerima 441 poin untuk viewer committee dan global pre-vote. Lalu, untuk text live voting dan app live voting total memperoleh 364 poin.

Ini merupakan piala kemenangan ke-4 untuk lagu "Antifragile" dan piala kemenangan kedelapan bagi LE SSERAFIM diseluruh acara music show yang dihitung sejak debut mereka.

BACA JUGA: CEK FAKTA: Dimas Beck Sah Nikahi Laudya Cynthia Bella Secara Tertutup, Benarkah?

Kemudian di tempat kedua ada Red Velvet dengan lagu terbaru mereka "Birthday" yang memperoleh skor 5.991 poin. Rincian skor tersebut meliputi 3.044 poin untuk penjualan digital dan album, 1.050 poin untuk SNS dan broadcast, 897 poin untuk viewer committee dan global pre-vote, dan 1.000 poin untuk text live voting dan app live voting.

Terakhir, "Nxde" milik (G)I-DLE melengkapi di posisi ketiga dengan memperoleh total skor sebanyak 5.175 poin. Skor tersebut meliputi 4.526 poin untuk penjualan digital dan album, 177 poin untuk SNS dan broadcast, 341 poin untuk viewer committee dan global pre-vote, dan 131 poin untuk text live voting dan app live voting.

Sementara itu, Music Core juga menampilkan penampilan menarik dari para idola di antaranya meliputi MINHO (SHINee), NIEL, Red Velvet, ITZY, JUNG DONG WON, TO1, woo!ah!,  P1Harmony, DRIPPIN, ICHILLIN, TEMPEST, CLASS:y, IRRIS, CSR, dan WeNU.

Selamat untuk LE SSERAFIM untuk kemenangannya di Music Core minggu ini!

Video yang Mungkin Anda Suka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak