Kabar mengejutkan datang dari Lukman Sardi, aktor senior yang menjadi Arif Dirgantara di series 'Kupu-Kupu Malam'.
Lukman Sardi diketahui telah pindah agama. Hal itu dilakukan dengan berbagai pertimbangan yang matang.
Beberapa artis ini juga diketahui telah pindah agama. Perlu diketahui, keputusan pindah agama sangatlah tidak mudah karena pasti ada pertimbangan-pertimbang lain.
Mau tau siapa saja artis yang pindah agama? Ikuti ulasannya yuk.
Baca Juga: Ririn Dwi Ariyanti ke Kelab Malam, Kelakuannya Bikin Paman Ijonk Kaget: Benar Sumpah
Pasca kasus perceraiannya, putri sulung dari pengacara Sunan Kalijaga dan Haedy Sunan ini juga memutuskan untuk pindah agama.
Salmafina Sunan memutuskan pindah agama pada tahun 2018 atau saat usianya 19 tahun.
Diketahui, Salmafina pindah dari agama Islam ke Kristen. Salmafina menjadi aktif untuk membagikan perjalanan spiritualnya.
2. Asmirandah
Asmirandah diketahui beragama Islam sejak kecil. Namun di usia 23 tahun, Asmirandah mantap pindah agama ke agama Kristen.
Tentu saja hal itu mendapat pertentangan dari pihak keluarga, apalagi ayahnya yaitu H. Farmidji Zantman.
Keputusan pindah agamanya Asmirandah sempat menuai pro kontra. Namun, Asmirandah menegaskan bahwa keputusan tersebut merupakan keputusannya sendiri.
Diketahui Asmirandah telah menikah dengan Jonas Rivanno yang beragama sama dengan Asmirandah saat ini.
Baca Juga: Rizky Billar Pamer Kekayaan, Inilah 6 Sumber Kekayaannya
3. Yati Surachman
Aktris senior Yati Surachman juga mantap untuk mengambil keputusan pindah agama sejak kecil.
Diketahui, Yati Surachman telah pindah agama sejak 12 tahun.
Keputusaanya didasari saat hatinya tergetar saat melihat pohon natal. Setelah itu Yati Surachman dibaptis dan resmi pindah agama Kristen.
4. Nita Gunawan
Nita Gunawan memberi pengakuan mengejutkan bahwa dia telah pindah agama ke Kristen saat berusia 13 tahun.
Tentu saja, Nita Gunawan ditentang oleh keluarganya. Bahkan hal itu menyebabkannya untuk pergi dari rumah.
Kabar baiknya saat ini hubungan Nita Gunawan dan keluarganya sudah membaik.
5. Ari Wibowo
Aktor senior Ari Wibowo juga menjadi salah satu artis uyang pindah agama saat usianya masih muda.
Dibeberapa kesempatan, ia menceritakan keputusannya untuk pindah agama saat usianya 9 tahun.
Keluarga Ari Wibowo diketahui mempunya beberapa agama. Sang ayah memeluk agama Islam, sementara ibunya adalah orang Jerman yang menganut agama Kristen.
Baca Juga: Kabar Terbaru Arif Dirgantara aka Lukman Sardi Usai Pindah Agama, Ungkap Sosok Panutannya
6. Lukman Sardi
Aktor profesional Lukman Sardi juga baru diketahui telah pindah agama beberapa tahun terakhir.
Lukman Sardi memutuskan pindah agama dari Islam ke Kristen yang diyakini memilih mengikuti agama sang istri.
Diketahui Lukman Sardi menikahi Pricillia Pullunggono atau disapa Lia Sardi yang beragama Kristen.
Itulah artis Indonesia yang memutuskan untuk pindah agama. Apakah ada idolamu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS