WayV Resmi Comeback, Yangyang Ungkap Kekhawatiran di Balik Persiapan Album

Hayuning Ratri Hapsari | Fitri Suciati
WayV Resmi Comeback, Yangyang Ungkap Kekhawatiran di Balik Persiapan Album
YangYang WayV (Twitter/@archivyangyang)

Boy group WayV baru saja melakukan comeback dengan mini album keempat mereka bertajuk 'Phantom' pada tanggal 28 Desember 2022 kemarin. Menyusul perilisan album baru tersebut, salah satu member yakni Yangyang mengungkapkan kekhawatiran yang ia alami saat melakukan persiapan album. 

Melalui aplikasi pesan pribadi Bubble, Yangyang mengaku merasa sangat lega setelah WayV akhirnya resmi melakukan comeback setelah sekian lama.

"Benar-benar sudah dua tahun. Lagu ini, kami benar-benar mengalami terlalu banyak fase naik dan turun. Salah satunya aku pernah berpikir kalau lagu ini dikutuk," ungkap Yangyang, seperti dikutip dari akun Instagram @nct_vibe pada Kamis (29/12/2022).

BACA JUGA: Demam Candy Masih Berlanjut, NCT Dream Raih Triple Crown di Circle Chart

Meskipun memiliki kekhawatiran yang berlebih, anggota termuda WayV tersebut mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para penggemar, karena telah mendukung dan menantikan mereka. 

"Tetapi, sungguh aku sangat berterima kasih kepada semua orang karena tetap bersama kami selama periode ini. Meskipun aku pernah benar-benar merasa tersesat selama perode ini," ujar Yangyang.

Idola kelahiran tahun 2000 itu mengungkapkan lebih lanjut mengenai persiapan album 'Phantom'. 

Ia menyampaikan, "Ketika mereka mengatakan untuk mulai mempersiapkan lagu ini, kami masih mencurahkan 1000% energi kami semua karena lagu ini. Kami berpikir kalian semua akan menyukainya."

Yangyang menjelaskan lebih dalam mengenai rasa khawatir yang ia alami, bahkan mendekati hari perilisan album. 

"Sama seperti yang aku sebutkan sebelumnya, aku benar-benar khawatir bahkan sampai H-1. Apakah akan ada sesuatu yang terjadi lagi?" ujar Yangyang. 

BACA JUGA: Pamer Foto Bareng Elea di Kasur, Dagu Ussy Sulistiawaty Malah Jadi Sorotan

Namun, setelah video musik lagu 'Phantom' keluar, pelantun tembang 'Kick Back' tersebut mengaku merasa sangat lega. 

"Tetapi, sungguh setelah video musiknya keluar, batu besar di hatiku akhirnya hilang. Terima kasih atas dukungan kalian yang berkelanjutan. Sekarang, ayo nikmati waktu saat ini! Terima kasih semuanya," tutup Yangyang. 

Yangyang mengakhiri pesannya dengan menyampaikan bahwa comeback WayV kali ini lewat mini album keempat 'Phantom' merupakan awal bagi mereka. Mereka masih memiliki banyak hal lainnya untuk ditampilkan kepada para penggemar.

Para penggemar pun ikut merasakan kekhawatiran yang sempat dirasakan oleh Yangyang, mengingat WayV telah menunggu sekitar dua tahun untuk melakukan coemback. Namun, para penggemar akan terus memberikan dukungan dan semangat mereka, serta merayakan comeback kali ini dengan perasaan suka cita.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak