Jelang perilisan lagu pra-rilis bertajuk Broken Melodies pada tanggal 19 Juni 2023 mendatang, NCT Dream membagikan teaser untuk video musik lagu tersebut.
Mengutip dari kanal YouTube SMTOWN, pada Minggu (18/6/2023), tepat tengah malam, teaser video musik untuk lagu Broken Melodies telah dibagikan untuk menambah rasa penasaran penggemar.
Cuplikan video musik yang berdurasi sekitar 30 detik tersebut, dibuka dengan adegan galau para member berada di dalam kotak telepon umum, seolah tengah berbicara dengan seseorang.
BACA JUGA: Banyak Wajah Baru, Netflix Resmi Umumkan Deretan Pemain Squid Game 2
Suasana mellow dalam teaser semakin terlihat ketika masing-masing member tampak duduk di atas tumpukan kotak telepon umum dengan ekspresi sendu, seolah tengah memikirkan seseorang.
Selain itu, adegan di mana Jaemin membawa satu buket bunga dan menunjukkannya ke arah kamera seolah mengajakmu untuk masuk ke dalam kisah cinta remaja yang akan mereka sajikan.
Teaser video musik lagu Broken Melodies ditutup dengan ketujuh member NCT Dream memakai seragam sekolah mereka dan berada di tengah-tengah lapangan bola.
BACA JUGA: Tayang Episode Pertama, Drama Korea 'King The Land' Tuai Kritikan Penonton
Bersama dengan sejumlah penari latar mereka menampilkan ending dengan gerakan tari ikonik yang akan menjadi highlight utama untuk penampilan koreogerafi lagu Broken Melodies nantinya.
Selain menyajikan kisah cinta remaja yang membuat para penggemar ikut galau, Broken Melodies menghadirkan musik dan vokal yang menawan.
Petikan gitar yang super intens, dipadukan dengan kekuatan vokal utama member NCT Dream menyajikan perpaduan yang pas. Energi dan semangat masa remaja, serta pengungkapan perasaan saat menyukai seseorang dapat dirasakan melalui vokal dan juga musik lagu tersebut.
BACA JUGA: Sinopsis dan Link Nonton 'King the Land', Drakor Lee Junho 2PM dan YoonA SNSD
Sementara itu, Broken Melodies merupakan lagu yang memiliki perpaduan harmonis antara vokal dan suara distorsi gitar yang kuat. Lagu ini mengekspresikan perasaan cinta dan berbagai hal yang dialami seseorang saat jatuh cinta. Seperti perasaan bingun dan jantung yang berdebar.
Para penggemar sudah tidak sabar untuk mendengarkan versi penuh lagu Broken Melodies, sekaligus menyaksikan video musiknya secara utuh pada tanggal 19 Juni 2023 nanti.
NCT Dream juga akan melakukan promosi untuk lagu Broken Melodies di sejumlah program musik mingguan setelah lagu tersebut resmi dirilis nantinya.