Tambah Korban, Drake Jadi Musisi Lain yang Dilempar Ponsel Kala Manggung oleh Penggemar

Ayu Nabila | feby bya
Tambah Korban, Drake Jadi Musisi Lain yang Dilempar Ponsel Kala Manggung oleh Penggemar
Drake Jadi Musisi Lain yang Dilempar Ponsel Kala Manggung oleh Penggemar (Twitter.com/365OTG)

Penyanyi rap asal Amerika Serikat, Drake, menjadi salah satu korban lain dari lemparan "iseng" penonton kala tampil di atas panggung.

Pemilik nama asli Aubrey Drake Graham itu dilempar ponsel pada Rabu (5/7) waktu malam di Chicago. Aksi tersebut dilakukan ketika Drake tengah membawakan sebuah lagu. Untungnya, lemparan itu meleset ke arah samping dada dan tak berhasil mengenai sang musisi. Namun, insiden yang dialami Drake tersebut sudah menjadi viral setelah banyak penonton mengunggahnya di media sosial. 

Mengalami kejadian yang hampir membahayakan dirinya, pelantun lagu "Hotline Bling" itu justru menanggapinya dengan cuek. Sembari masih bernyanyi, Drake hanya merespon dengan mengangkat bahu tak peduli.

Sebelumnya, sudah banyak kasus terkait musisi yang terkena timpuk barang oleh penonton ketika manggung. Baru-baru ini, tepatnya pada akhir Juni lalu, Pink dilempar abu kremasi milik seseorang. Selain itu, Lil Nas X juga sempat mendapat sebuah mainan seks dari penggemarnya. 

BACA JUGA: Taylor Lautner Beri Kejutan Spesial di Panggung Konser Taylor Swift

Bebe Rexha pun menjadi korban lain yang paling parah. Sang penyanyi terkena lemparan ponsel yang membuat dirinya mendapat lebam serta tiga jahitan di wajahnya. Pihak kepolisian yang menindak kejadian tersebut langsung menangkap pelaku yang diketahui bernama Nicolas Malvagna. 

Pria 27 tahun itu mengaku melakukan aksinya hanya untuk kesenangan semata. Ia pun berhasil diringkus dan dituntut dengan tuduhan penyerangan, pelecehan parah, percobaan penyerangan, dan penghinaan.

Menanggapi kejadian yang sangat meresahkan ini, musisi terkenal lain, yakni Adele sempat angkat suara. Di sela-sela pertunjukannya di Las Vegas pada akhir pekan kemarin, Adele menantang untuk memburu siapa pun yang berani melempar barang ke arahnya. Ia juga menambahkan bahwa kini banyak orang sudah lupa etika dan sopan santun. 

"Apa kalian sadar orang-orang mulai lupa etika saat ada di konser dan main lempar barang begitu saja ke panggung?" kata Adele dalam sebuah video yang direkam oleh salah satu penonton. 

"Kau lihat itu? Saya tantang kalian, saya tantang kalian lempar sesuatu ke saya. Saya bantai kalian," ujar Adele lagi.

Itulah kabar terbaru dari Drake, rapper asal Kanada yang menjadi korban lain atas pelemperan ponsel kala manggung oleh penggemar.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak