Lahir pada 31 Agustus 2022, Soushi Sakiyama ialah vokalis, komposer, dan penulis lirik berkebangsaan Jepang. Pada tahun 2015, dia mengawali kariernya sebagai musisi melalui pertunjukan jalanan hingga acara langsung. Berkat kerja keras dan tekad yang kuat, dia pun menjadi musisi yang berafiliasi dengan Sony Music Entertainment.
Sebelum melakukan debut besar pada tahun 2021, tepatnya pada 27 Januari, nama Soushi sebenarnya sudah pernah menjadi pembicaraan. Dia mulai dikenal setelah dia debut sebagai pembawa lagu tema dorama dan anime pada tahun 2019. Hingga kini, dia telah menyanyikan tiga lagu ending anime yang tertera berikut.
1. Undulation (2.43: Seiin Koukou Danshi Volley-bu)
Menjadi lagu penutup anime olahraga voli 2.43: Seiin Koukou Danshi Volley-bu yang tayang pada 8 Januari 2021 lalu, 'Undulation' ditulis dan dinyanyikan oleh Soushi Sakiyama.
Lagu ini sudah dikarangnya tiga tahun sebelumnya, tepat ketika dia duduk di bangku sekolah menengah pertama. Lagu ini pun menjadi lagu pertama yang dia bawakan untuk anime.
Menyuarakan apa yang dirasakan Kimichika Haijima, 'Undulation' bercerita tentang dia yang tak ingin terus terbelenggu dalam keterpurukan. Sebab harapannya belum terwujud, dia bertekad untuk menggapai harapan itu.
Dia tak akan membiarkan harapan tetap berakhir sebagai harapan. Maka dari itu, dia kembali bangkit bersama teman-temannya yang memiliki harapan serupa dengannya.
2. Uso ja nai (Boku no Hero Academia 5th Season)
Selain 'Ashiato' yang dipopulerkan oleh the peggies, 'Uso ja nai' juga menjadi lagu penutup untuk anime hero populer Boku no Hero Academia 5th Season.
Lagu yang dinyanyikan oleh Soushi Sakiyama ini menjadi lagu penutup ke-9 selama seri berlangsung. Lagu ini pun sering dikenal dengan judul 'Believe'.
MV 'Uso ja nai' mengisahkan tentang sekumpulan siswa U.A High School yang bersatu padu dalam melatih pengembangan kekuatan masing-masing. Hal itu selaras dengan lirik lagu ini, yang menyatakan: jika saling terhubung, kebaikan akan terlihat seribu kali lebih banyak.
Akhir lagu ini mengungkapkan alasan di balik pengembangan kekuatan: mereka harus menghadapi para penjahat yang juga berkembang.
3. Akari (Jujutsu Kaisen 2nd Season)
'Akari' telah diliris pada 6 Juli 2023 lalu. Lagu ini disusun oleh Soushi Sakiyama, yang juga menjadi penyanyi untuk lagu ini. Untuk aransemen, lagu ini berada di bawah tanggung jawab Itai Naoki, yang juga mengaransemen beberapa lagu penutup anime Boku no Hero Academia dan Mushoku Tensei II: Isekai Ittara Honki Dasu.
Mengangkat Gojou Satoru sebagai fokus utama, MV 'Akari' memperlihatkan masa lalunya ketika dia masih menjadi siswa tahun kedua di SMA Jujutsu Tokyo.
Pada saat itu, dia bersahabat dengan Geto Suguru dan Ieiri Shoko, yang menjadi counter di antara keduanya. Tak hanya dengan mereka berdua, dia juga berteman baik dengan dua orang lainnya.
MV penutup ke-2 Jujutsu Kaisen 2nd Season berhasil memvisualisasikan lirik lagu 'Akari'.
Lirik lagu ini pun menjelaskan persahabatan Gojou dan Geto dengan apik: bagaimana mereka yang saling melukai akibat pilihan yang berlainan hingga kenangan yang terus terkenang meski sudah lama terpisah. Tak hanya itu, lagu ini menyuarakan isi hati Gojou, yang mengaku bahwa Geto adalah sahabat satu-satunya.
Soushi Sakiyama mungkin masih terdengar asing di telinga sebagian penggemar anime. Namun, dia telah membuktikan dirinya melalui lagu-lagunya, seperti tiga ending song anime di atas. Nah, jika sudah mendengarkan tiga lagu di atas, manakah lagu yang akan kamu putar berulang kali?