Shin Ha Kyun Pengacara Tersakiti yang Jadi Penjahat di Drakor 'Evilive'

Hernawan | Nida Aulia
Shin Ha Kyun Pengacara Tersakiti yang Jadi Penjahat di Drakor 'Evilive'
Shin Ha Kyun sebagai Han Dong Soo dalam drama Korea 'Evilive' (Instagram/@channel.ena.d dan hancinema.net)

Pencinta drama Korea dark, bersiaplah! Karena akan ada drama Korea noir baru berjudul Evilive yang akan tayang bulan depan.

Drama Korea Evilive dibintangi aktor-aktor populer. Mereka adalah Shin Ha Kyun, Kim Young Kwang, dan Shin Jae Ha.

Drama Korea kriminal ini mengisahkan perubahan seorang pengacara miskin menjadi penjahat elit.

Drama Korea Evilive akan dipimpin oleh sutradara berbakat, Kim Jung Min yang dikenal dengan karya-karyanya yang dark, seperti drama Korea Bad Guys dan Remarriage & Desires.

Evilive akan menjanjikan pengalaman menonton yang tak terlupakan. Yuk simak sinopsis, para pemeran beserta karakternya masing-masing, dan jadwal tayang drama Korea Evilive seperti dilansir dari KPOPPOST.

Sinopsis

Evilive adalah drama Korea genre kriminal-noir yang mengikuti kisah seorang pengacara yang berubah menjadi penjahat setelah bertemu dengan penjahat. Drama Korea ini mengeksplorasi tema-tema moralitas, keadilan, dan garis kabur antara baik dan jahat.

Pemeran beserta karakternya

1. Shin Ha Kyun sebagai Han Dong Soo

Shin Ha Kyun sebagai Han Dong Soo dalam drama Korea 'Evilive' (hancinema.net)
Shin Ha Kyun sebagai Han Dong Soo dalam drama Korea 'Evilive' (hancinema.net)

Dalam drama Korea Evilive, Shin Ha Kyun berperan sebagai Han Dong Soo, seorang pengacara miskin yang mengambil jalan yang penuh kegelapan.

Perubahan Han Dong Soo dari pengacara yang tertindas menjadi penjahat yang menakutkan akan membuatmu penasaran dengan apa yang sebenarnya terjadi. Akting Shin Ha Kyun akan membawamu ke kedalaman kejahatan manusia.

2. Kim Young Kwang sebagai Seo Do Young

Kim Young Kwang sebagai Seo Do Young dalam drama Korea 'Evilive' (hancinema.net)
Kim Young Kwang sebagai Seo Do Young dalam drama Korea 'Evilive' (hancinema.net)

Kim Young Kwang berperan sebagai Seo Do Young, mantan pemain bisbol dan orang kedua di satu geng dengan sifat penuh ambisi, keberanian, dan kejam.

Upaya Seo Do Young yang tanpa henti mengejar kekuasaan membuat penonton penasaran, apa yang akan dia lakukan untuk mendapatkan keinginannya itu.

3. Shin Jae Ha sebagai Han Beom Jae

Shin Jae Ha sebagai Han Beom Jae dalam drama Korea 'Evilive' (hancinema.net)
Shin Jae Ha sebagai Han Beom Jae dalam drama Korea 'Evilive' (hancinema.net)

Shin Jae Ha akan memerankan karakter Han Beom Jae, saudara tiri Han Dong Soo. Han Beom Jae mendapati dirinya terjebak dalam berbagai peristiwa yang mendatangkan badai dalam hubungannya dengan Han Dong Soo.

Akting Shin Jae Ha yang emosional akan menjanjikan membuat penonton berdecak kagum dan meninggalkan kesan yang bertahan lama di hati penonton.

Jadwal tayang

Drama Korea Evilive akan tayang pada Sabtu (14/10/2023). Drama Korea ini akan mengajakmu melihat ke kedalaman kejahatan manusia. Evilive adalah drama Korea yang tidak boleh dilewatkan oleh para penggemar drama Korea genre thriller. Apakah kamu tertarik menonton drama Korea Evilive

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak