Daebak! BLACKPINK Catat Total 2,1 Juta Penonton Lewat Konser BORN PINK

Hikmawan Firdaus | Fitri Suciati
Daebak! BLACKPINK Catat Total 2,1 Juta Penonton Lewat Konser BORN PINK
Girl group BLACKPINK.[Twitter/Allkpop]

Girl group BLACKPINK sukses membuktikan status dan popularitas mereka di seluruh dunia, dengan mencatat angka pengunjung konser tur dunia yang fantastis. 

Mengutip dari Allkpop pada Rabu (20/9/2023), menutut laporan dari pihak agensi YG Entertainment konser tur dunia BLACKPINK yang bertajuk 'BORN PINK' sukses mencatat angka penonton sebanyak 2,1 juta, dan menimbulkan sensasi global yang luar biasa. 

'BORN PINK' digelar di 34 kota di seluruh dunia, dengan total pertunjukan mencapai 66 kali, dalam rentang waktu satu tahun, dan sukses menarik pengunjung sebanyak 1,8 juta.

Dengan catatan ini, BLACKPINK menjadi girl group K-Pop dengan jumlah penonton konser terbanyak di sepanjang sejarah.

Konser tur dunia BLACKPINK bertajuk 'BORN PINK' dibuka di Seoul, Korea Selatan pada bulan Oktober 2022 lalu, dengan berhasil meraih 55.000 penonton. 

Kemudian mereka melanjutkan tur di sejumlah kontinen di seluruh dunia, seperti di Amerika Utara dengan antusias penonton mencapai 540.000 orang. Di Eropa BLACKPINK sukses menarik pengunjung konser sebanyak 215.000 orang, dan sebanyak 55.000 orang di Australia. 

Laga konser di Asia sendiri menyumbang angka penonton terbesar yang mencapai 900.000 penonton. Selain itu konser tambahan di Timur Tengah dan Australia mencatat penonton masing-masing sejumlah 50.000 dan 40.000.

Selain melakukan konser tur dunia 'BORN PINK', BLACKPINK juga tampil sebagai headliner di sejumlah festival musik besar, seperti Coachella yang berhasil meraih sekitar 250.000 penonton dalam 2 hari. 
Mereka juga berhasil mengguncang festival di Hyde Park di UK sebagai penampil utama, dan berhasil menarik sekitar 65.000 penonton.

Dengan menjumlahkan semua pengunjung konser 'BORN PINK' dan kedua festival besar yang mereka hadiri, BLACKPINK sukses menyapa sebanyak 2,115 juta penggemar di seluruh dunia secara langsung. Membuktikan popularitas dan nama besar mereka di kancah musik dunia.

Tidak sampai di situ, BLACKPINK juga menggunakan venue konser berskala stadium hampir di seluruh kota dan pertunjukan yang mereka gelar. Dengan rata-rata jumlah penonton mencapai 60-70 ribu per satu kali pertunjukan.

Tiket konser BLACKPINK juga selalu mendapatkan respon dan permintaan tinggi, serta terjual habis dalam waktu yang singkat. Sekali lagi selamat untuk BLACKPINK.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak