Naura Ayu Injak Paku saat Konser tapi Tetap Nyanyi, Auto Dipuji: Profesional Banget Woy

Hernawan | raysa zahra
Naura Ayu Injak Paku saat Konser tapi Tetap Nyanyi, Auto Dipuji: Profesional Banget Woy
Naura Ayu (Instagram/@naura.ayu)

Terjun ke dunia hiburan mengikuti jejak sang ibunda, Nola B3, sejak masih kanak-kanak tentunya membuat Naura Ayu kini sudah terbiasa dan makin mahir menunjukkan talentanya di atas panggung.

Bahkan kendala atau insiden tak terduga seperti terinjak paku di atas panggung pun tak menyurutkan semangat Naura untuk tampil maksimal menghibur penonton. Terinjak paku di stage? Kok bisa? Selengkapnya simak artikel ini, ya!

Naura Tetap Nyanyi meski Kakinya Terluka

Sikap profesional di atas panggung menjadi aspek yang harus diterapkan bagi semua publik figur meski hal yang tak terduga terjadi pada mereka. Misalnya saja terpeleset, jatuh, atau bahkan lebih parah seperti insiden yang dialami mantan penyanyi cilik satu ini.

Naura Ayu membuktikan sikap profesionalnya walaupun kakinya terluka bahkan meneteskan darah saat tak sengaja menginjak paku.

Pengalaman parahnya berada di atas panggung tersebut diumbar Naura sendiri saat menjadi guest dalam konten podcast bersama Azka Corbuzier dan Nada Tarina Putri.

Naura yang saat itu tidak mengenakan sepatu, tengah asik menghibur penggemarnya di konser bertajuk "Dongeng 2" yang digelar di Bandung, Jawa Barat.

"Pada saat aku konser 'Dongeng 2', aku nari lagi nyanyi. Tiba-tiba tuh (lagi) gak pake sepatu aku nginjek paku, nancep," kata Naura Ayu, dikutip dari kanal YouTube Azka Corbuzier pada Minggu (12/11/2023).

Meski mengalami rasa sakit yang luar biasa, Naura tetap memilih melanjutkan penampilannya. Ia bahkan mencabut sendiri paku yang menancap di telapak kakinya itu.

"Akhirnya setelah lagu itu kan, aku medley lagu 'Bully', aku ke samping panggung, aku cabut (pakunya) sendiri. Jadi aku tetap nyanyi sambil nyabut," papar Naura.

Sejumlah warganet pun membanjiri kolom komentar dengan pujian dan menyebut Naura sangat profesional menghadapi insiden mengerikan tersebut.

"Salut banget ama Naura bener-bener profesional," tulis seorang warganet berkomentar.

"Aduh dilepasin sendiri lagi tuh paku, Naura lu profesional bet woyyy," tukas lainnya.

"Dia masih semuda ini tapi seprofesional ini," timpal lainnya.

"Aduh aku dengerinnya esshhh gila kakak profesional banget," ujar warganet lain.

"Bayangin aja serem(+cabut sendiri). Tapi salut ke profesionalitasnya Naura," sahut salah seorang warganet.

Sebagai informasi, Naura Ayu memulai kariernya sebagai penyanyi cilik pada usia 8 tahun. Merilis album studio perdana bertajuk "Dongeng" pada 2014 lewat perusahaan rekaman Catz Records, menjadi langkah awal Naura mencuri perhatian publik di ranah entertaiment.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak