Tahun 2023 hampir berakhir, dalam satu tahun ini telah lahir banyak drama Korea dengan berbagai genre untuk pemirsa. Beberapa drama menjadi populer dan meraih rating yang fantastis. Bagi yang ingin menyaksikan drama tapi bingung dan takut menonton drama yang kurang bagus, yuk simak 15 drama Korea dengan rating tinggi sepanjang tahun 2023 berikut.
1. The First Responders 2
Berkisah tentang kerjasama hebat antara pemadam kebakaran, polisi, dan tenaga medis, drama ini telah meraih banyak perhatian penonton sejak musim pertamanya. Di musim kedua, penonton lebih difokuskan pada tim forensik. Lebih banyak plot twist dan kejutan tak terduga di musim kedua. Drama ini berhasil meraih rating 9,3% secara nasional berdasarkan AGB Nielson Korea Selatan.
2. Celebrity
Mengangkat kisah tumbuhnya seorang selebgram baru, serial Netflix 'Celebrity' membawa penonton pada sisi gelap dibalik gemerlapnya dunia selebritas. Serial ini berhasil meraih rating 7.4 di IMDb. beberapa hari setelah penayangan, 'Celebrity' juga berhasil menempati posisi 2 dan 3 di peringkat Netflix secara Internasional.
3. A Time Called You
Masih ditempati oleh serial Netflix, 'A Time Called You' mengajak penonton hanyut dalam kesedihan kisah cinta antara Jeon Yeo Been dan Ahn Hyo Seop. Diberi kesempatan kedua untuk melakukan perjalanan waktu dan bertemu kekasihnya yang telah meninggal. Serial ini mendapatkan rating 7,8 di IMDb.
4. Revenant
Menjadi satu-satunya drama Korea dengan tema horor yang tayang di stasiun televisi, 'Revenant' berhasil menembus rating 11,2% secara nasional menurut AGB Nielson Korea Selatan. Berbagai pujian datang untuk akting Kim Tae Ri yang memerankan karakter kerasukan dengan sangat apik.
5. The Good Bad Mother
Drama ini mengusung hubungan ibu dan anak, hangatnya warga desa, kisah cinta, dan balas dendam. Dibintangi oleh Lee Do Hyun yang kembali seperti anak-anak setelah mengalami kecelakan. Penuh haru dan air mata, drama ini mencapai rating 12.3% menurut AGB Nielson secara nasional.
6. My Dearest Bagian 1 dan 2
Sebuah kisah cinta tumbuh di peperangan. Drama 'My Dearest' memang terbagi menjadi 2 bagian yang ditayangkan dalam waktu yang berdekatan, di tahun yang sama. Untuk bagian pertamanya berhasil meraih rating akhir 12,2%. Sedangkan bagian keduanya mendapat 12,9% berdasakran AGB Nielson Korea Selatan.
7. King the Land
Meskipun mendapat banyak kritik akibat alur cerita yang minim konflik dan alur cerita klasik, drama ini terus mendulang kesuksesannya. Memang tidak ada yang bisa menolak visual Yoona SNSD dan Lee Jun Ho 2PM. Pada episode terakhir drama ini berhasil meraih rating 13,7% dan berakhir bahagia.
8. The Glory 2
Menjadi kisah balas dendam paling memuaskan di tahun ini, 'The Glory' mendapat rating 8,1 di IMDb. Selain itu serial ini juga berhasil bertahan dalam top 10 selama 129 hari menurut Flix Patrol yang merupakan situs penyedia peringkat tontonan streaming.
9. Daily Dose of Sunshine
Baru saja tayang pada November lalu, serial ini berhasil meraih rating 8,3 di IMDb. Berkisah tentang seseorang perawat di bangsal psikiatri yang berjuang untuk orang-orang dan dirinya sendiri. Bahkan berdasarkan Flix Patrol, serial ini masih menempati ranking 10 besar hingga pekan lalu.
10. The Worst Evil
Bromance antara Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon memang nggak ada obat! Serial ini mencapai rating 8,4 di IMDb. Tayang sejak 27 September di Disney+, drama ini masih masuk peringkat 10 besar hingga saat ini. Penonton ditampilkan adegan-adegan penuh ketegangan perkelahian antargangster.
11. Dr. Romantic 3
Semakin membuktikan kesuksesannya, drama Korea 'Dr. Romantic' season 3 telah mengawali episode perdananya dengan peringkat tinggi dan berakhir dengan 16,8% berdasarkan AGB Nielson secara nasional. Bahkan di akhir episode para penggemar masih menantikan season keempat.
12. Crash Course in Romance
Tayang sejak awal tahun ini, drama 'Crash Course in Romance' berhasil menembus rating 17% secara nasional menurut AGB Nielson. Menawarkan kisah yang unik antara seorang tutor matematika populer dengan seorang wali murid yang merupakan seorang penjual banchan.
13. Moving
Kisah yang di angkat dari webtoon ini menggandeng jajaran pemain terkenal dan senior seperti Zo In Sung, Han Hyo Jo, Ryu Seung Ryong, Cha Tae Hyun, dan Kim Sung Kyun, Go Yoon Jung, Kim Do Hoon, dan Lee Jung Ha. Serial ini meraih rating 8,5 di IMDb dengan alur cerita unik tentang orang-orang berkekuatan super.
14. Doctor Cha
Berkisah tentang perjuangan seorang ibu yang ingin kembali memulai residennya sebagai dokter setelah ia menjadi ibu rumah tangga selama 20 tahun. Perjuangannya yang sulit ditambah dengan cobaan dari suaminya membuat penonton ingin terus berada di sisinya dan mendukungnya. Drama ini mencapai angka 18,5% untuk rating-nya secara nasional menurut AGB Nielson.
15. Taxi Driver 2
Lama dinanti-nantikan, drama 'Taxi Driver' kembali dengan aksi balas dendam untuk menegakkan keadilan. Meskipun Esom tidak lagi bergabung, drama ini tidak kehilangan kisah menariknya. Terbukti tim Rainbow Taxi menjadi satu-satunya drama Korea di tahun ini yang berhasil mencetak rating kepala 2, yaitu 21% di episode terakhirnya.
Kelima belas drama tersebut bukan tanpa alasan bisa meraih rating yang tinggi. Seperti kualitas akting dan popularitas aktor serta aktrisnya, lalu alur cerita yang fresh juga menjadi faktor utamanya. Yang pasti 15 drama tersebut wajib disaksikan oleh para penggemar drama Korea ya!