Lee Bo Young merupakan aktris Korea Selatan yang mengawali debut aktingnya dengan tampil dalam drama Baeksutalchul tahun 2003. Kemudian, namanya mulai populer usai membintangi drama Seo Young, My Daughter dan I Can Hear Your Voice.
Kini, wanita yang lahir pada 12 Januari 1979 itu pun diketahui telah membintangi sejumlah drama dengan beragam genre termasuk thriller.
Drama Korea thriller terbarunya yang berjudul Hide dijadwalkan akan tayang perdana pada 23 Maret 2024 mendatang. Termasuk Hide, berikut empat rekomendasi drama Korea bergenre thriller yang dibintangi oleh Lee Bo Young.
1. Whisper (2017)
Drama karya sutradara Lee Myung Woo ini berkisah tentang Shin Young Joo (Lee Bo Young), seorang detektif wanita yang berkarisma.
Kemudian, ia bertemu dengan hakim yang adil dan baik hati bernama Lee Dong Joon (Lee Sang Yoon). Mereka berdua pun akhirnya bekerja sama untuk mengungkap kasus korupsi di firma hukum terbesar di negaranya.
2. Mother (2018)
Mother berkisah Hye Na (Heo Yool), gadis kecil yang kerap dianiaya oleh ibunya bernama Ja Young (Ko Sung Hee). Meski tubuhnya terasa sakit, namun Hye Na selalu memberi tahu orang lain bahwa ia baik-baik saja.
Dalam drama garapan sutradara Kim Cheol Kyu ini, Lee Bo Young berperan sebagai guru sementara di sekolah dasar tempat Hye Na bersekolah bernama Kang Soo Jin. Setelah mengetahui tentang keadaan Hye Na, Soo Jin pun memutuskan untuk merawat dan menjadi ibu dari gadis kecil yang malang itu.
3. Mine (2021)
Drama garapan Lee Na Jung ini berkisah tentang wanita kuat dan ambisius yang berusaha untuk menemukan jati dirinya. Seo Hee Soo (Lee Bo Young) adalah seorang mantan aktris ternama yang rela melepaskan kariernya untuk menikah dengan putra kedua Grup Hyo Won.
Lalu, ada Jung Seo Hyun (Kim Seo Hyung) yang menikah dengan putra pertama keluarga konglomerat yang sama. Jung Seo Hyun merupakan wanita yang anggun, cerdas dan sangat rasional serta berasal dari keluarga kaya raya.
4. Hide (2024)
Hide berkisah tentang Na Moon Young (Lee Bo Young) yang menikah dengan Cha Sung Jae (Lee Moo Saeng). Suatu hari, Cha Sung Jae tiba-tiba menghilang. Kemudian, Na Moon Young pun berusaha mencari suaminya serta akan mengungkap rahasia di balik kepergian Cha Sung Jae.
Selain Lee Bo Young dan Lee Moo Saeng, drama garapan sutradara Kim Dong Hwi ini juga dibintangi oleh Lee Chung Ah, Lee Min Jae, Jo Eun Sol dan Kim Sang Ho.
Nah, itulah empat rekomendasi drama Korea thriller yang dibintangi oleh Lee Bo Young. Selamat menonton!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS