10 Cameo di Serial Netflix Chicken Nugget, Ada Jinyoung hingga Jung Ho Yeon

Ayu Nabila | Dea Pristotia
10 Cameo di Serial Netflix Chicken Nugget, Ada Jinyoung hingga Jung Ho Yeon
Jung Ho Yeon sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Dalam sebuah drama merupakan hal yang umum untuk memberi kejutan penonton melalui penampilan spesial aktor-aktor terkenal meskipun hanya sesaat. Inilah yang disebut cameo, walau muncul sebentar tapi memberikan daya tarik besar bagi penonton.  

Begitu pula dalam serial Netflix 'Chicken Nugget', beberapa jajaran aktor telah dikonfirmasi bahkan sebelum penayangannya. Mereka memainkan peran tidak terduga tapi ikut berbaur dalam komedi yang dihadirkan dalam serial 'Chicken Nugget'. Siapa saja? Yuk, simak 10 cameo yang muncul di Serial Netflix 'Chicken Nugget'.  

1. Jinyoung GOT7

Jinyoung GOT7 sebagia cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Jinyoung GOT7 sebagia cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Dikethaui bahwa Jinyoung GOT7 mulai mendaftar wamil sejak Mei tahun lalu, namun ternyata ia telah syuting sebagai cameo dan membenrikan kejutan bagi para penggemarnya yang rindu. Jinyoung memerankan karakter Yoo Tae Young. Ia adalah kakak dari Yoo Tae Man.  

Lucunya ia memiliki wajah yang tampan dan selalu terlihat muda. Berbeda dengan adiknya yang sejak muda sudah terlihat seperti pria berusia 50 tahun. Ia selalu mampu menakhlukkan hati wanita dengan parasnya yang tampan. 

2. Min Sung Wook

Min Sung Woong sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Tangkapan layar/Netflix]
Min Sung Woong sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Tangkapan layar/Netflix]

Ia berperan sebagai Mr Kim yang merupakan seorang asisten peneliti. Ia bekerja di bawah proyek yang diteliti Yoo In Won, yaitu meneliti mesin ajaib yang merupakan milik keluarganya selama 200 tahun. 

3. Jung Ho Yeon

Jung Ho Yeon sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Jung Ho Yeon sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Terkenal lewat serial Netflix 'Squid Game', Jung Ho Yeon memberikan penampilan spesialnya sebagai Hong Cha. Ia adalah mantan kekasih Go Baek Joong. Hong Cha adalah seorang YouTuber dengan konten makanan.

Meskipun pertemuan tak disengajanya dengan Go Baek Joong memicu pertengkaran, pada akhirnya ia membantu untuk memisahkan Choi Min Ah  dalam bentuk dakgangjeong yang tercampur dengan sekotak dakgangjeong lain. 

4. Go Chang Seok

Go Chang Seok sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Go Chang Seok sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Dalam serial ini ia berperan sebagai ayah Go Baek Joong. Ia adalah ayah yang keras dan memaksa anaknya untuk bersekolah teknik mesin. Go Baek Joong ingin menentangnya tapi tidak bisa, pada akhirnya ia menggunakan baju warna-warni untuk menunjukkan protesnya hingga saat ini. 

5. Yang Hyun Min

Yang Hyun Min sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Yang Hyun Min sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Ia adalah seorang pemilik kedai dakgangjeong, namun ia geram karena tiba-tiba di dekatnya ada bisnis serupa yang baru buka, yaitu Baekjung dakgangjeong. Entah bagaimana caranya ia menganggap bahwa ada sebuah mesin yang dapat mengubah ayam menjadi dakgangjeong yang lezat. 

Ia berhasil menemukan mesin tersebut dan membawanya ke rumah. Tapi ketika ia memasukkan seekor ayam, ayam tersebut keluar dan menjadi liar, menyerangnya hingga terluka. Karena merasa mesin tersebut tidak berguna, ia mengirimnya ke perusahaan All Machine.

6. Lee Joo Bin

Lee Joo Bin sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Lee Joo Bin sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Berperan sebagai Madam Kim, ia adalah seorang istri yang hidup di era Joseon. Ia berharap mendapatkan keturunan, namun suaminya seperti tanpa gairah. Namun ketika seseorang masuk dalam mesin ajaib dan berubah menjadi suaminya, hidupnya berubah dan mulai memiliki keturunan.  

Garis keturunan inilah yang menjadi leluhur profesor Yoo In Won dan menganggap mesin ajaib tersebut adalah milik keluarganya yang berasal dari 200 tahun lalu.

7. Baek Ji Won

Baek Ji Won sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Baek Ji Won sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Ia berperan sebagai Soon Sim yang merupakan ibu dari Yoo Tae Man dan Yoo Tae Young, ia hanya muncul sesaat ketika masa muda untuk mengurus anak-anaknya. Serta saat tua ketika menemui anaknya dan adiknya.

8. Oh Seung Yun

Oh Seung Yun sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Tangkapan layar/Netflix]
Oh Seung Yun sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Tangkapan layar/Netflix]

Aktor Oh Seung Yun muncul sebagai cameo di masa Joseon, berperan sebagai Twerp yang merupakan bagian dari kisah sejarah mesin ajaib bisa berubah kepemilikan.

9. Heo Joon Seok

Heo Joon Seok sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Heo Joon Seok sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Muncul sebagai detektif, Heo Joon Seok adalah detektif yang memberikan izin pada Choi Sun Man untuk mencari informasi sendiri tentang rumah profesor Yoo In Won.

10. Park Hyoung Soo

Park Hyoung Soo sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]
Park Hyoung Soo sebagai cameo dalam serial Netflix Chicken Nugget [Hancinema]

Ia memainkan peran kecil sebagai salah satu interviewer yang melakukan interview pada Go Baek Joong di sebuah perusahaan.

Para aktor yang memainkan peran kecil dalam serial Netflix 'Chicken Nugget' memberikan kejutan pada penonton. Meski hanya muncul dalam peran-peran kecil, mereka menunjukan akting terbaiknya dalam menghibur penonton.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak