10 Drama Korea Tayang Mei 2024, Berbagai Genre dari Romcom hingga Action!

Sekar Anindyah Lamase | Dea Pristotia
10 Drama Korea Tayang Mei 2024, Berbagai Genre dari Romcom hingga Action!
Poster drama Korea Connection, The Midnight Romance in Hagwon, dan The 8 Show [Asianwiki]

Menjelang akhir bulan, tentunya drama-drama Korea baru juga akan dinantikan oleh para penggemarnya. Menariknya, di bulai Mei kali ini akan tayang drama dalam berbagai genre yang berbeda. 

Mulai dari romcom, fantasi, aksi, makjang, hingga survival game. Beberapa aktor juga melakukan comeback-nya setelah lama tak muncul di layar drama seperti Go Kyung Pyo, Jang Ki Yong, Ji Sung, dan Ryu Jun Yeol.

Penasaran dengan drama apa yang akan tayang di bulan Mei 2024? Simak selengkapnya ya!

1. Frankly Speaking

Poster drama Korea Frankly Speaking [Asianwiki]
Poster drama Korea Frankly Speaking [Asianwiki]

Tanggal tayang: 1 Mei
Stasiun penyiaran: JTBC
Jumlah episode: 16 episode
Jadwal tayang: Rabu-Kamis
Pemeran: Go Kyung Pyo, Kang Ha Na, dan Joo Jong Hyuk 

Berlatar di sebuah perusahaan penyiaran, Song Ki Baek (Go Kyung Pyo) merupakan seorang penyiar yang santun. Namun karena sebuah insiden ia berubah dan menyebabkan ia berbicara tanpa berpikir. 

Di sisi lain, On Woo Joo (Kang Ha Na) merupakan seorang penulis variety show, ia bertemu dengan Song Ki Baek yang asal bicara. Ia kemudian membawa Song Ki Baek dalam acaranya.

2. The Atypical Family

Poster drama Korea The Atypical Family [Asianwiki]
Poster drama Korea The Atypical Family [Asianwiki]

Tanggal tayang: 4 Mei
Stasiun penyiaran: JTBC
Jumlah episode: 12 episode
Jadwal tayang: Sabtu-Minggu
Pemeran: Jang Ki Yong dan Chun Won Hee  

Bok Gwi Joo (Jang Ki Yong) dan keluarganya memiliki kekuatan super. Di satu titik ia mengalami kesulitan hidup dan menjadi depresi. Pada akhirnya, ia kehilangan kekuatannya.

Keluarganya juga mengalami kehilangan kekuatan karena masalah modern. Do Da Hee (Chun Won Hee) kemudian masuk ke kehidupan Bok Gwi Joo dan mengubah keluarganya. 

3. The Brave Yong Su Jeong

Poster drama Korea The Brave Yong Su Jeong [Asianwiki]
Poster drama Korea The Brave Yong Su Jeong [Asianwiki]

Tanggal tayang: 6 Mei
Stasiun penyiaran: MBC
Jumlah episode: 120 episode
Jadwal tayang: Senin s/d Jumat
Pemeran: Uhm Hyun Kyung, Kwon Hwa Woon, Seo Jun Young, dan Lim Ju Eun 

Drama ini sebenarnya telah dijadwalkan tayang di bulan April, tapi dijadwalkan ulang untuk tayang di bulan Mei. Drama ini berkisah tentang kehidupan dan cinta yang rumit dari masing-masing karakter utama.

Dengan latar belakang yang berbeda, tiap karakter terlibat dalam suatu masalah dan berusaha keluar untuk menemukan kebahagiaannya masing-masing. 

4. The Midnight Romance in Hagwon

Poster drama Korea The Midnight Romance in Hagwon [Asianwiki]
Poster drama Korea The Midnight Romance in Hagwon [Asianwiki]

Tanggal tayang: 11 Mei
Stasiun penyiaran: tvN
Jumlah episode: 16 episode
Jadwal tayang: Sabtu-Minggu
Pemeran: Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won 

Seo Hye Jin (Jung Ryeo Won) berhasil membuat seorang murid nakal lolos ke perguruan tinggi terkenal. Berkatnya, Seo Hye Jin dan tempat mengajarnya menjadi terkenal.

Namun setelah 10 tahun berlalu kariernya menjadi meredup. Di saat itu, muridnya Lee Joon Ho (Wi Ha Joon) datang padanya dan menjadi pengajar di tempat tersebut, apa yang terjadi?

5. Crash

Poster drama Korea Crash [Asianwiki]
Poster drama Korea Crash [Asianwiki]

Tanggal tayang: 13 Mei
Stasiun penyiaran: ENA
Jumlah episode: 12 episode
Jadwal tayang: Senin-Selasa
Pemeran: Lee Min Ki, Kwak Sun Young, dan Heo Sung Tae 

Cha Yeon Ho (Lee Min Ki) merupakan seorang detektif yang baru saja dipindahkan ke tim TCI. Ia memang lulusan universitas terkenal dan memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Ia juga memiliki kemampuan khusus untuk mensimulasikan terjadinya kecelakaan.  

Analisanya sangat tajam tapi ia memiliki kemampuan sosial yang rendah. Cha Yeon Ho akan beraksi bersama rekan timnya yang lain untuk memecahkan kasus kecelakaan di jalan raya.

6. Dare to Love Me

Poster drama Korea Dare to Love Me [Asianwiki]
Poster drama Korea Dare to Love Me [Asianwiki]

Tanggal tayang: 13 Mei
Stasiun penyiaran: KBS2
Jumlah episode: 16 episode
Jadwal tayang: Senin-Selasa
Pemeran: Kim Myung Soo dan Lee Yoo Young 

Ini akan menjadi pertemua dua orang dengan karakter yang berbeda. Shin Yun Bok (Kim Myung Soo) berasal dari keluarga yang mempertahankan nilai-nilai tradisional, namun sebenarnya ia bercita-cita menjadi seorang penulis webkomik.  

Kim Hong Do (Lee Yoo Young) adalah pekerja kontrak dari sebuah tim desain di perusahaan. Ia selalu berusaha maksimal tapi terus diremehkan oleh rekan kerjanya. Karena suatu kebetulan ia bertemu dengan Shin Yun Bok. Kemudian mereka bersama untuk mewujudkan mimpi mereka. 

7. Uncle Samsik

Poster drama Korea Uncle Samsik [Asianwiki]
Poster drama Korea Uncle Samsik [Asianwiki]

Tanggal tayang: 15 Mei
Stasiun penyiaran: Disney+
Jumlah episode: 10 episode
Jadwal tayang: Rabu
Pemeran: Song Kang Ho dan Byun Yo Han 

Drama ini akan berlatar awal tahun 1960-an, yaitu tentang persahabatan antara Sam Sik (Song Kang Ho) dan Kim San (Byun Yo Han). Kim San menyelesaikan pendidikannya di akademi militer Korea, kemudian pergi ke Amerika Serikat untuk belajar ekonomi.  

Kim San kembali ke Korea Selatan membawa mimpinya untuk negaranya tercinta. Sam Sik muncul menjadi orang yang mendukung Kim San mewujudkan mimpinya.

8. The 8 Show

Poster drama Korea The 8 Show [Asianwiki]
Poster drama Korea The 8 Show [Asianwiki]

Tanggal tayang: 17 Mei
Stasiun penyiaran: Netflix
Jumlah episode: 8 episode
Jadwal tayang: Jumat
Pemeran: Ryu Jun Yeol, Chun Woo He, dan Park Jeong Min 

8 orang terpilih di undang ke dalam sebuah permainan memperebutkan uang. Kedelapan peserta tersebut hanya perlu tinggal di sebuah bangunan dan bertahan selama 100 hari.

Jika mereka berhasil, maka uang sebesar 44,8 milyar won akan dibagikan secara rata untuk 8 peserta. Mampukah mereka bertahan selama 100 hari? 

9. Bitter Sweet Hell

Poster drama Korea Bitter Sweet Hell [Asianwiki]
Poster drama Korea Bitter Sweet Hell [Asianwiki]

Tanggal tayang: 24 Mei
Stasiun penyiaran: MBC
Jumlah episode: 12 episode
Jadwal tayang: Jumat-Sabtu
Pemeran: Kim Hee Seon, Kim Nam Hee, dan Lee Hye Young 

No Young Won (Kim Hee Seon) merupakan seorang selebriti dan psikolog, suaminya adalah seorang dokter, dan ibu mertuanya adalah seorang penulis terkenal. kehidupannya tampak sempurna bagi orang-orang. 

Tanpa sengaja, No Young Won menempatkan keluarganya dalam bahaya. Selama ini ia sering berkonflik dengan mertuanya. Namunh karena kasus ini ia justru bersatu dengan mertuanya untuk melindungi keuarga mereka. 

10. Connection

Poster drama Korea Connection [Asianwiki]
Poster drama Korea Connection [Asianwiki]

Tanggal tayang: 24 Mei
Stasiun penyiaran: SBS
Jumlah episode: 16 episode
Jadwal tayang: Jumat-Sabtu
Pemeran: Ji Sung dan Jeon Mi Do 

Drama ini akan berkisah tentang detektif yang memecahkan kasus narkoba dan seorang reporter yang tidak segan mengungkap kebenaran. Jang Jae Kyeong (Ji Sung) merupakan seorang detektif yang selalu menjaga jarak dari rekan kerjanya demi bersikap profesional.

Namun ketika ia lemah,  ia dijebak dan menjadi kecanduan pada narkoba. Akankah ia masuh bersikap jujur pada reporter dan mengungkap apa yang sebenarnya terjadi?

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak