35 Tahun Menemani, Karakter Larry 'The Simpsons' Resmi Dimatikan

Ayu Nabila | raysa zahra
35 Tahun Menemani, Karakter Larry 'The Simpsons' Resmi Dimatikan
The Simpsons (IMDb)

Serial kartun The Simpsons resmi menghilangkan salah satu karakternya yang sudah lama menghiasi layar kaca selama 35 tahun.

Menyadur dari The Independent pada Kamis (25/4/2024), para karakter The Simpsons dihadapkan dengan kematian Larry the Barfly atau Larry Dalrymple dalam episode Cremains of the Day yang rilis pada 21 April lalu.

Larry pertama kali muncul dalam episode Simpsons Roasting on an Open Fire yang merupakan episode pertama dari season pertama The Simpsons. Episode ini tayang perdana pada 17 Desember 1989.

Larry sering terlihat di Moe's Tavern, bar kumuh yang sering dia kunjungi bersama teman-teman Homer yakni Lenny, Carl, dan Barney.

Dia memang tidak memiliki peran besar dalam cerita, namun keberadaannya di Moe's Tavern sering menjadi latar belakang bagi beberapa adegan dan penggemar sudah akrab dengan kehadirannya.

Pengisi suara Larry adalah Harry Shearer. Harry juga menjadi pengisi suara untuk beberapa karakter utama The Simpsons, di antaranya Mr. Burns, Ned Flanders, dan Waylon Smithers.

Momen kematian Larry banyak menuai respons sejumlah penggemar di platform X.

"Saya tidak percaya mereka memb*n*h Larry Dalrymple di The Simpsons tadi malam," cuitan dari akun @Blade*****.

"Saya terkejut mengetahui teman lama dan pahlawan saya Larry dari Simpsons telah meninggal," ujar lainnya.

Sementara itu, penggemar lain mengaku jika baru mengetahui ada karakter bernama Larry setelah menonton episode tersebut.

"Saya berusia lebih dari 30 tahun dan lebih muda dari 40 tahun... sudah menonton The Simpsons sepanjang hidup saya dan baru saja mengetahui bahwa pria yang duduk di bar bernama Larry," pungkas yang lain.

Dalam beberapa tahun terakhir, serial The Simpsons telah kembali menggunakan beberapa karakter dan alur cerita yang banyak dianggap sebagai masa keemasan serial tersebut.

Masa keemasan ini biasanya disebut berlangsung dari season ketiga (1992) hingga season sembilan (1998), ketika serial tersebut mencapai puncak popularitas.

Tahun lalu, serial ini memperkenalkan kembali karakter dari season pertama yakni sang instruktur boling, Jacques. Aktor dan sutradara film, Albert Brooks, menjadi pengisi suaranya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak