3 Film Korea yang Dibintangi Ryu Seung Ryong, Terbaru Ada Archers of Amazon

Hayuning Ratri Hapsari | Riati Sp
3 Film Korea yang Dibintangi Ryu Seung Ryong, Terbaru Ada Archers of Amazon
Ryu Seung Ryong (Soompi)

Ryu Seung Ryong merupakan aktor Korea Selatan yang namanya kian populer usai berperan dalam film Miracle in Cell No. 7 tahun 2013. Kini, pria kelahiran 29 November 1970 itu telah membintangi sejumlah drama dan film Korea beragam genre.

Film terbarunya berjudul Archers of Amazon akan rilis pada 30 Oktober 2024. Dalam film tersebut, Ryu Seung Ryong berperan sebagai tokoh bernama Jin Bong. Termasuk Archers of Amazon, berikut tiga film Korea yang dibintangi Ryu Seung Ryong.

1. Seven Years of Night (2018)

Seven Years of Night (mydramalist)
Seven Years of Night (Mydramalist)

Seven Years of Night berkisah tentang Seo Won (Go Kyung Pyo) yang telah melalui banyak hal sebagai putra seorang pembunuh.

Dia mengetahui bahwa ayahnya telah dieksekusi. Tujuh tahun yang lalu, ayahnya, Hyun Soo (Ryu Seung Ryong) bekerja sebagai pemimpin tim manajemen di sebuah bendungan.

Lalu, Hyun Soo pergi ke Desa Seryeong tempat bendungan itu berada. Mobilnya menabrak seorang gadis dan ia malah melemparkan gadis itu ke danau.

Kemudian, Hyun Soo menjadi gila karena rasa bersalah. Young Je (Jang Dong Gun), ayah gadis yang telah meninggal tersebut membalas dendam kepada Seo Won.

2. Extreme Job (2019)

Extreme Job (mydramalist)
Extreme Job (Mydramalist)

Film garapan sutradara Lee Byeong Hun ini berkisah tentang satu regu narkoba yang terdiri dari 5 detektif. Kelima detektif itu adalah Kepala Regu Detektif Go (Ryu Seung Ryong), Detektif Jang (Lee Ha Nee), Detektif Ma (Jin Sun Kyu), Detektif Young Ho (Lee Dong Hwi) dan Detektif Jae Hoon (Gong Myung).

Tim tersebut berupaya untuk menghancurkan organisasi kriminal dan mereka harus menyamar untuk melakukan aksinya. Para detektif pun mulai bekerja sebagai karyawan di sebuah restoran. Secara tak terduga, restoran tersebut justru malah menjadi terkenal karena ayamnya yang lezat.

3. Archers of Amazon (2024)

Archers of Amazon (mydramalist)
Archers of Amazon (Mydramalist)

Archers of Amazon berkisah tentang Jin Bong (Ryu Seung Ryong), mantan pemanah nasional dan peraih medali. Saat ini, ia bekerja sebagai manajer di sebuah perusahaan, tetapi perusahaan tersebut sedang dalam krisis restrukturisasi. Kemudian, Jin Bong menjadi pelatih tim panahan untuk sebuah suku di Amazon.

Ada tiga pemain yang merupakan pejuang di Amazon. Mereka memiliki keterampilan memanah yang diberikan oleh Tuhan. Jin Bong dan tiga pemainnya memiliki seorang penerjemah bernama Bbang Sik (Jin Sun Kyu). Lalu, Jin Bong dan ketiga pemainnya pun mengikuti kompetisi kejuaraan panahan dunia yang diadakan di Korea Selatan.

Itulah tiga rekomendasi film Korea yang dibintangi Ryu Seung Ryong. Jangan sampai ketinggalan nonton film terbarunya, ya!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak