3 Drama Thailand Dibintangi Nune Woranuch di Netflix, Terbaru Ada Don't Come Home

Hayuning Ratri Hapsari | Riati Sp
3 Drama Thailand Dibintangi Nune Woranuch di Netflix, Terbaru Ada Don't Come Home
Nune Woranuch (Instagram/nuneworanuch)

Nune Woranuch, aktris Thailand yang telah menerima banyak perhargaan berkat kemampuan aktingnya yang memukau. Kini, aktris kelahiran 24 September 1980 itu akan merilis drama terbarunya berjudul Don’t Come Home.

Drama bergenre thriller garapan sutradara Ton Woottidanai Intarakaset tersebut akan tayang di Netflix pada 31 Oktober 2024 mendatang. Termasuk Don’t Come Home, berikut tiga drama Thailand dibintangi Nune Woranuch yang dapat disaksikan di Netflix. 

1. Pitsawat (2016)

Pitsawat (mydramalist)
Pitsawat (Mydramalist)

Pitsawat berkisah tentang Akkanee (Pong Nawat Kulrattanarak), seorang arkeolog yang sangat mencintai barang antik. Akkane telah memiliki kekasih bernama Thipapa (Ben Raviyanum Takerd).

Kemudian, ada Sarochinee (Nune Woranuch), wanita cantik dan misterius yang hadir dalam kehidupan Akkanee. Dia juga seorang jutawan yang mencintai barang antik dari periode Ayutthaya.

Di kehidupan sebelumnya, Akkanee adalah seorang prajurit di periode akhir Ayutthaya. Dia membunuh Ubon yang merupakan istrinya demi melindungi harta karun negara. Lalu, Ubon kembali sebagai Sarochinee dan berniat untuk balas dendam kepada Akkanee.

2. Game Rak Ao Keun (2019)

Game Rak Ao Keun (mydramalist)
Game Rak Ao Keun (mydramalist)

Game Rak Ao Keun berkisah tentang Risa (Nune Woranuch) yang telah menikah dengan Dr Aik selama 10 tahun. Lalu, Dr Aik (Beam Kawee Tanjararak) tiba-tiba meminta cerai dan hidup Risa hancur setelah mengetahui bahwa suaminya itu telah berselingkuh dengan teman lamanya, Gaysari (Pat Napapa Thantrakul).

Kemudian, Risa bertemu dengan Pong (Joss Way-ar Sangngern), putra Gaysari yang berusia 18 tahun. Pong pun mulai tertarik kepada Risa yang berusia lebih tua darinya. Keadaan menjadi semakin rumit ketika Risa juga memiliki perasaan kepada Pong.

3. Don’t Come Home (2024)

Don’t Come Home (mydramalist)
Don’t Come Home (mydramalist)

Don’t Come Home berkisah tentang Varee (Nune Woranuch), seorang ibu tunggal yang membawa putrinya bernama Min (Japan Ploypaphat) pindah ke sebuah rumah tua yang pernah ia tinggali 30 tahun lalu. Setelah tinggal di rumah tersebut, muncul sejumlah kejadian aneh.

Suatu hari, Min tiba-tiba menghilang secara misterius. Varee langsung melaporkan kehilangan putrinya itu pada polisi. Kemudian, Fa (Pear Pitchapa) yang merupakan seorang polisi langsung menyelidiki kasus hilangnya Min. Hasil penyelidikan Fa justru mengarah kepada Varee. Fa curiga bahwa Varee adalah penyebab hilangnya Min.

Itulah tiga rekomendasi drama Thailand yang dibintangi Nune Woranuch di Netflix. Jangan sampai ketinggalan nonton drama terbarunya, ya!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak