Air kelapa terkenal memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Salah satunya mengandung komposisi elektrolit, yang sarat dengan nutrisi dan membantu mendinginkan tubuh saat cuaca panas. Air kelapa muda merupakan sumber serat, vitamin C, dan beberapa mineral penting yang diperlkan tubuh. Air kelapa juga kaya akan kalium, mangan, magnesium, folat, selenium, dan kalsium.
Meskipun dianggap sebagai minuman ajaib, beberapa aspek air kelapa harus dipertimbangkan sebelum dinikmati. Artinya, seiring dengan membanjirnya manfaat tersebut, air kelapa juga bisa mendatangkan efek samping tertentu.
Berikut adalah beberapa efek samping air kelapa jika dikonsumsi secara berlebihan sebagaimana dilansir dari BoldSky:
1. Memiliki Sifat Diuretik
Mengkonsumsi terlalu banyak air kelapa bisa membuatmu sering buang air besar. Air kelapa mengandung kalium dalam jumlah tinggi, yang bertindak sebagai diuretik alami, membantu ginjal mengeluarkan air. Ini berarti ginjal harus bekerja lebih keras untuk menghilangkan kelebihan air
2. Mengandung Kadar Gula Tinggi
Air kelapa tidak cocok untuk dikonsumsi penderita diabetes karena mengandung kadar gula yang sangat tinggi. Secangkir air kelapa mengandung 6,26 gram gula.
3. Dapat Menurunkan Tekanan Darah Secara Signifikan
Minum air kelapa berlebih dapat menurunkan tekanan darah secara signifikan. Orang yang menderita tekanan darah rendah harus membatasi asupan air kelapa. Bahkan bagi pengidap tekanan darah tinggi, mengkonsumsi air kelapa mungkin menyebabkan tekanan darah turun terlalu rendah.
4. Tidak Baik Bagi Penderita Penyakit Jantung
Menurut Departemen Pertanian A.S. satu cangkir air kelapa segar mengandung 252 mg natrium. Ini mungkin tidak menjadi masalah bagi kebanyakan orang, tetapi orang dengan tekanan darah tinggi atau penyakit jantung harus menghindari atau membatasi asupan air kelapa.
5. Tidak Baik untuk Orang yang Alergi
Beberapa orang alergi terhadap makanan dan minuman tertentu. Air kelapa juga dapat menyebabkan reaksi alergi pada orang-orang tertentu yang rentan terhadap alergi makanan.
6. Dapat Menyebabkan Hiperkalemkia
Mengkonsumsi air kelapa yang berlebihan dapat menyebabkan efek samping karena meminum terlalu banyak dapat menyebabkan hiperkalemia. Tanda-tanda hiperkalemia bisa berupa kelemahan, pusing, dan kehilangan kesadaran. Dan dalam kasus yang eksterim, karena air kelapa mengandung kalium yang tinggi, mengkonsumsinya secara berlebihan bahkan dapat menyebabkan kematian.
Itulah 6 efek samping yang bisa ditimbulkan dari mengonsumsi air kelapa.