Buncis merupakan sayuran yang mirip dengan kacang panjang berwarna hijau cerah. Yang membedakan kedua sayur ini adalah lebih ke pendek dan juga bentuknya agak melebar. Kamu bisa mengonsumsi buncis secara mentah sebagai lalapan atau kamu juga bisa mengolahnya menjadi sayur sebagai pelengkap saat makan nasi.
Tahukah kamu bahwa sayur buncis memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan? Sayuran ini mudah sekali ditemukan dengan harga terjangkau pula, dan juga memiliki kandungan gizi yang baik guna meningkatkan daya tahan tubuh., membantu mencegah sejumlah penyakit, serta bisa menurunkan berat badan.
Merangkum dari beberapa sumber, berikut ini 4 manfaat buncis untuk kesehatan:
1. Menjaga kesehatan jantung
Buncis mengandung serat dan juga antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan jantung serta pembuluh darah. Jika kamu rutin mengonsumsi makanan yang sehat, termasuk sayur buncis dan juga kacang-kacangan, maka kamu akan memiliki risiko lebih rendah untuk terserang penyakit jantung dan juga pembuluh darah.
2. Memperkuat tulang
Manfaat lain dari buncis adalah untuk membantu memperkuat tulang. Hal tersebut dikarenakan terdapat 14 mikrogram vitamin K dalam satu cangkir sayur buncis. Jadi hal tersebut sama saja dengan memenuhi sekitar 20% kebutuhan harianmu terhadap vitamin tersebut.
Vitamin K memilki peran untuk mengubah protein yang ada di dalam tulang, serta memaksimalkan penyerapan kalsium, dan juga membantu mengurangi eksresi kalsium dari urin.
3. Sebagai sumber mineral
Di dalam sayur buncis ini ditemukan beragam kandungan mineral. Seperti zat besi, kalsium, fosfor, magnesium, mangan, kalium, sampai zinc. Salah satu mineral yang terdapat di dalam sayur buncis adalah mangan, yang dipercaya dapat membantu meningkatkan metabolisme.kandungan mineral lainnya juga dapat membantu untuk menjaga kesehatan tulang serta membantu mempercepat proses penyembuhan luka.
4. Menyehatkan sistem pencernaan
Di dalam buncis memiliki kandungan serat yang bisa melindungi lapisan saluran gastrointestinal sehingga tidak sampai mengalami kerusakan. Dan apabila digabungkan dengan vitamin B12 serta vitamin C, maka nutrisi ini bisa membantu tubuh untuk menyerap zat besi yang juga ada di dalam buncis. Zat besi sangat dibutuhkan untuk melindungi kesehatan metabolisme dalam tubuh.
Itulah tadi beberapa manfaat buncis untuk kesehatan yang perlu kamu ketahui, semoga bermanfaat.
Sumber:
https://hellosehat.com/nutrisi/fakta-gizi/manfaat-buncis-untuk-kesehatan/
https://www.alodokter.com/manfaat-buncis-ternyata-lebih-kaya-daripada-sayuran-kacang-sejenis
https://blog.sayurbox.com/manfaat-buncis-untuk-kesehatan/
https://www.honestdocs.id/8-manfaat-buncis-mengagumkan