5 Pemain Lawan yang Patut Indonesia Waspadai di Grup A Piala AFF 2022

Ayu Nabila | Rizal Khoirul Huda
5 Pemain Lawan yang Patut Indonesia Waspadai di Grup A Piala AFF 2022
Penyerang timnas Thailand, Teerasil Dangda saat membela negaranya di Piala AFF 2020. [GOAL]

Turnamen sepak bola paling bergensi Asia Tenggara yakni Piala AFF 2022 akan segera dimulai. Pertandingan pertama akan dilangsungkan hari ini (20/12) dan mempertemukan Filipina melawan Kamboja. Indonesia sendiri baru akan bertanding hari Jum'at (23/12) mendatang melawan Kamboja.

BACA JUGA: Sampai Trauma! Bonge Curhat Sering Dimanfaatin Teman Hingga Uang Diambil Saat Masih Viral

Timnas Indonesia yang berhasrat menjadi juara Piala AFF untuk kali pertama akan menemui rintangan berat dalam Grup A yang beranggotakan Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam. Terdapat beberapa pemain lawan yang berpotensi merepotkan timnas. Berikut ini adalah 5 pemain yang patut diwaspadai timnas di Grup:

1. Teerasil Dangda (Thailand)

Pemain pertama yang perlu diwaspadai timnas Indonesia saat berlaga di grup A adalah striker Thailand, Teerasil Dangda. Bukan tanpa sebab mengapa striker timnas Thailand ini patut diwaspadai timnas, Dangda merupakan penyerang haus gol yang saat ini sudah mengemas 55 gol bersama timnas Thailand.

Pemain yang kini memperkuat BG Pathum FC di liga Thailand ini juga tengah dalam performa bagus setelah membukukan 2 gol pada saat Thailand melibas Myanmar 6-0 di laga persahabatan.

2. Teeraton Bunmattan (Thailand)

Selanjutnya ada bek sekaligus kapten timnas Thailand yakni Teeraton Bunmattan. Pemain yang baru saja memenangkan gelar liga Thailand bersama Buriram FC ini merupakan salah satu pemain paling berpengalaman dalam skuad Thailand.

BACA JUGA: Persiapan Libur Nataru, Ingat 7 Komponen Mobil yang Mesti Diinspeksi Sebelum Berangkat

Total Teeraton sudah 75 kali tampil membela tim Gajah Perang dan mencetak 6 gol yang merupakan statistik baik mengingat Teeraton bermain di lini belakang. Pengalaman Teeraton membuat siapapun lawan Thailand akan menemui tembok kokoh untuk menjebol gawang tim dengan raihan 6 gelar Piala AFF tersebut.

3. Bordin Phala (Thailand)

Kemudian ada gelandang timnas Thailand yakni Bordin Phala. Pemain yang kini membela Port FC di liga Thailand juga patut diwaspadai timnas karena berada dalam performa bagus.

Bordin mencetak satu gol kala Thailand menang 6-0 atas Myanmar pada laga persahabatan awal Desember ini. Selama membela Thailand, Bordin telah tampil di 28 laga dan mencetak 3 gol.

4. Mark Hartmann (Filipina)

Filipina beberapa tahun ini berubah dari negara yang kurang dikenal sepak bolanya menjadi salah satu kandidat juara AFF. Beberapa perubahan mulai dari menaturalisasi pemain hingga memperbaiki kualitas liga. Hasilnya adalah skuad Filipina saat ini dihuni oleh beberapa pemain berkualitas salah satunya Mark Hartmann.

BACA JUGA: Hasil Arema FC vs Madura United di BRI Liga 1: Laskar Sapeh Kerrab Menang 2-0

Mark yang berposisi sebagai penyerang merupakan pemain dalam skuad Filipina saat ini yang memiliki raihan gol terbanyak. Saat ini Mark telah mencetak 8 gol selama membela tim berjuluk The Azkals atau Anjing Jalanan tersebut.

5. Keo Sokpheng (Kamboja)

Meskipun kurang diunggulkan, Kamboja tetap memiliki peluang untuk membuat kejutan di grup A. Hal ini dikarenakan dalam skuad Kamboja terdapat beberapa pemain yang berkualitas. Salah satu yang timnas Indonesia patut waspadai dari Kamboja adalah striker andalannya yakni Keo Sokpheng.

Sokpheng membuktikan diri pantas menjadi penyerang andalan Kamboja karena telah menciptakan 14 gol bersama tim berjuluk Angkor Warriors tersebut. Sokpheng juga tampil gacor bersama klubnya Visakha FC dengan menggelontorkan 51 gol dari 94 penampilan.

BACA JUGA: Media Vietnam: Timnas Indonesia Tetap Ngeri Meski Tanpa Sandy Walsh dan Elkan Baggott di Piala AFF 2022

Nah, itu tadi adalah 5 pemain dari negara yang segrup Indonesia di grup A yang patut diwaspadai anak asuhan Shin Tae Yong. Hal paling jelas adalah timnas Indonesia tidak boleh meremehkan setiap lawan yang mereka hadapi bila ingin lolos dari fase grup A.

Video yang Mungkin Anda Suka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak