Marc Marquez membongkar alasannya menolong Morbidelli saat pembalap Italia tersebut jatuh di Sirkuit Portimao, Rabu (31/1/2024) lalu.
Hal ini dia katakan saat acara Kick Off Press Conference Gresini Racing yang diadakan di Jakarta pada Sabtu (03/02/24) kemarin.
"Ya, kami menolong Franco. Kami memang lawan, tapi kami juga rekan dalam profesi ini," ungkap Marquez dilansir dari kanal YouTube Gresini Racing.
Marc juga menjelaskan kronologi kejadian tersebut, saat itu dia, Alex, dan seluruh anggota VR46 Academy, termasuk Franco Morbidelli sendiri, sedang menguji di Sirkuit Portimao.
Saat sedang berada dalam trek, Marc dan Alex sama-sama melihat red flag yang dikibarkan di antara T8 dan T9.
Ternyata saat itu, Franco Morbidelli-lah yang mengalami crash. Kebetulan posisi Morbidelli berada di lintasan yang dilalui oleh Marc dan Alex, dia terlihat sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri di area run-off.
Melihat kondisi Morbidelli yang seperti itu, Marc dan Alex langsung berhenti dan menolongnya. Marc dan Alex bergegas melepas wearpack dan helm yang digunakan oleh Morbidelli, agar dia bisa bernapas dengan baik.
Kakak beradik itu tetap bersama Morbidelli sambil menunggu tim medis datang. Sementara itu, motor mereka dibiarkan tergeletak di aspal.
"Ini memperlihatkan bahwa kami sejatinya adalah lawan, tapi di waktu yang sama kami juga adalah teman," lanjut Marc.
Morbidelli langsung dibawa ke rumah sakit untuk diperiksa lebih lanjut, setelah melakukan CT scan dan menginap semalam di sana, kondisinya dinyatakan aman dan tidak mengalami cedera serius.
Pembalap Prima Pramac Racing ini pun kemudian mengucapkan rasa terima kasihnya kepada semua orang yang telah menolongnya di insiden kecelakaan ini, termasuk Marc Marquez, dalam Instastory yang dibuatnya.
"Terima kasih atas semua pesannya," tulis Morbidelli.
"Berkat bantuan steward, saya bisa melalui kecelakaan besar ini dengan selamat," lanjutnya.
"Dan juga, terima kasih kepada Marc Marquez (atas bantuannya) di trek. Terima kasih, Teman!" sambungnya lagi.
Nah, itu tadi cerita tentang kronologi dan penjelasan Marc Marquez soal dirinya yang menolong Morbidelli. Big respect for Marc!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS