Shin Tae-yong Masih Belum Tenang dalam Persiapan Piala Asia U-23 2024

Hikmawan Firdaus | Agus Siswanto
Shin Tae-yong Masih Belum Tenang dalam Persiapan Piala Asia U-23 2024
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (pssi.org)

Menjelang persiapan TC Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong masih belum merasa tenang. Hal ini terkait dengan skuat yang akan dibawanya. Babak final Piala Asia U-23 2024 akan digelar pada pertengah April 2024 di Qatar.

Permasalahan yang muncul terkait dengan keberadaan para pemain andalan Shin Tae-yong yang berkarier di luar negeri. Hal ini diperkuat Sumardji, Kepala Badan Tim Nasional (BTN) dalam keterangannya di depan wartawan pada Senin (12/2).

“Tapi yang menjadi pembicaraan intens itu teman-teman yang main di luar sehingga mereka secara keseluruhan yang memang masuk dalam skuad u-23 bisa gabung. Insyaallah lokal aman, kita sudah bicara dengan teman-teman dan mereka mendukung karena memang ini momen yang sangat baik sekali dengan skuad yang ada u-23 kita kepingin punya harapan besar garuda ini bisa terbang tinggi,” ungkap Sumardji.

Dari apa yang diungkapkan Sumardji jelas bahwa permasalahan adalah pemain yang berkarier di luar negeri. Mereka adalah Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Elkan Baggott.

Ironisnya keempat pemain itu adalah andalan Shin Tae-yong. Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan jendral di lapangan tengah, sedangkan Justin Hubner dan Elkan Baggott palang pintu timnas Indonesia U-23.

Memang PSSI sudah melakukan serangkaian pendekatan pada klub di mana mereka merumput. Namun sejauh ini belum diketahui hasilnya.

Pasal yang membuat masalah ini rumit adalah pelaksanaan Piala Asia U-23 2024 itu sendiri. Ajang ini dilaksanakan di luar agenda FIFA. Sehingga setiap klub tidak punya kewajiban untuk melepas para pemainnya.

TC persiapan Piala Asia U-23 2024 sudah dipastikan dilaksanakan di Dubai. Pelaksanaannya akan dimulai pada 31 Maret 2024, seminggu setelah Kualifikasi Piala Dunia 2026 selesai.

Dalam ajang ini tugas Shin Tae-yong relative berat. PSSI menargetkan timnas Indonesia U-23 mampu tembus babak 8 besar. Dan prestasi ini aka menjadi salah satu pertimbangan berkaitan perpanjangan kontrak Shin Tae-yong.

Sementara itu di fase grup, lawan yang dihadapi pun relatif berat. Timnas Indonesia U-23 satu grup dengan Qatar, Yordania, dan Australia. Lawan-lawan yang tidak mudah untuk dikalahkan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak