Jorge Lorenzo Berkomentar untuk MotoGP 2024: Bagi Saya Pecco Masih Terkuat

Sekar Anindyah Lamase | Desyta Rina Marta Guritno
Jorge Lorenzo Berkomentar untuk MotoGP 2024: Bagi Saya Pecco Masih Terkuat
Jorge Lorenzo (X/PorscheSupercup)

Jelang dimulainya MotoGP musim 2024 turut mengundang komentar dari para pembalap, termasuk pembalap yang sudah pensiun. Baru-baru ini, peraih 3x juara dunia MotoGP, Jorge Lorenzo memberi komentar dan pratinjau mengenai jalannya musim yang akan datang.

Melansir dari laman resmi MotoGP, Lorenzo berbicara banyak soal performa pabrikan asal Italia, Ducati, yang telah menguasai 2 musim terakhir. Terutama soal rider unggulan mereka, Francesco Bagnaia yang berhasil mewujudkan mimpi Ducati untuk bisa menjadi juara dunia.

Pembalap asal Spanyol tersebut mengungkapkan bahwa Pecco memiliki gaya balap yang hampir sama seperti dirinya.

"Saya pikir Pecco adalah pembalap yang layaknya sebuah robot, mirip dengan saya dulu," ujar pembalap nomor 99 itu dikutip pada Kamis (07/03/2024).

Menurut Lorenzo, Pecco adalah rider dengan kualitas yang tidak main-main, maka bukan tidak mungkin bahwa musim ini pembalap asal Italia itu bakal meraih gelar juara dunia ketiganya.

Jelas saja, gelar juara dunia yang diraih Pecco dua musim beturut-turut kemarin sudah cukup membangun rasa percaya dirinya.

Lorenzo menilai Pecco menjadi kuat karena dia mengenal motornya dengan sangat baik, wajar karena dia sudah memakai motor Ducati sejak tahun 2019, meskipun pada waktu itu masih di tim satelit.

Bagusnya, Pecco memberi banyak masukan ke Ducati dan Ducati meresponnya dengan mendesain motor yang sesuai dengan gaya balap Pecco. Inilah yang menurut Lorenzo menjadi poin utama kesuksesan dari keduanya.

Lorenzo menambahkan, bahwa apa yang dilakukan Pecco di tes pra-musim lalu juga bisa menjadi strategi yang sangat baik, yakni untuk memberi peringatan pada lawan-lawannya.

"Itulah yang dia lakukan pra-musim ini, mencoba menunjukkan kepada para pesaingnya bahwa dia masih yang terbaik, masih nomor satu, untuk membuat mereka (lawannya) menundukkan kepala dan tidak percaya diri. Saya pikir strateginya sempurna," tambahnya.

Pada akhirnya, Lorenzo pun menyimpulkan bahwa saat ini Pecco adalah rider yang paling kuat untuk memperebutkan gelar juara dunia musim 2024. Jika Pecco bisa mengendalikan keadaan, kemungkinan besar dia tidak akan terkalahkan di beberapa seri.

Nah, itu tadi komentar dan pratinjau yang diberikan oleh salah satu pembalap hebat MotoGP, Jorge Lorenzo, terkait dengan jalannya musim 2024 ini. Lantas, apa kalian juga sependapat dengan Lorenzo atau punya pandangan lain?

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak