Pembalap VR46 akan Gelar Meet and Greet di Indonesia, Segini Harga Tiketnya

Hayuning Ratri Hapsari | Desyta Rina Marta Guritno
Pembalap VR46 akan Gelar Meet and Greet di Indonesia, Segini Harga Tiketnya
Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio (Instagram/@vr46racingteam)

Kabar gembira untuk warga Indonesia, khususnya yang tinggal di Pulau Dewata, Bali. Dalam waktu dekat, dua pembalap MotoGP untuk tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team, yakni Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio akan menggelar acara meet and greet.

Acara ini telah diumumkan secara langsung oleh tim VR46 Racing langsung melalui akun resmi mereka, @VR46RacingTeam, pada hari Senin (8/7/2024).

"Om Swastiastu Penggemar Indonesia, yang satu ini dipersembahkan untuk kalian. Kamu akan memiliki kesempatan untuk bertemu dengan @FabioDiggia49 & @Marco12_B pada 13 Juli di Mari Beach Club, Bali," tulis VR46 Racing Team.

Di postingan tersebut juga disertai poster yang di dalamnya terdapat beberapa informasi di antaranya, acara tersebut akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 13 Juli 2024 mendatang di Mari Beach Club, Bali, dan akan dimulai pada pukul 16.00 WITA.

Tidak hanya bertemu dengan para pembalap, acara tersebut juga akan dimeriahkan dengan pertunjukan musik, DJ, dan juga fanzone.

Untuk tiket masuknya tergolong ramah di kantong, kamu bisa mengikuti acara ini dengan membayar sebesar Rp150.000 saja, bisa dibeli di tempat dan bisa ditukar dengan minuman.

Kabar bagusnya lagi, untuk kamu yang sudah memegang tiket MotoGP Indonesia, bisa mengikuti sesi meet and greet dengan Diggia dan Bezzecchi secara gratis. Menarik bukan?

Seperti yang kita tahu bahwa Indonesia merupakan salah satu negara yang menjadi tuan rumah MotoGP sejak 2022, sedangkan untuk GP Indonesia tahun ini masih akan dilaksanakan pada bulan September mendatang.

Nah, sebelum menyaksikan aksi para pembalap itu di lintasan, kamu bisa terlebih dahulu bertemu langsung dan menyimak informasi dari mereka melalui acara meet and greet ini.

Apalagi untuk kamu yang bertempat tinggal di Bali dan sekitarnya, mumpung ada kesempatan dan biaya masuknya tidak terlalu mahal, jangan sampai melewatkan acara meet and greet ini.

Nah, itu tadi sekilas informasi tentang acara meet and greet bersama pembalap VR46 Racing Team, Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi. Bagaimana, tertarik untuk datang?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak