Ajang SEA Games 2025 memang baru akan digelar pada bulan Desember 2025 mendatang. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), timnas Indonesia di ajang kali ini menurunkan tim U-23 sesuai dengan regulasi yang disepakati di ajang tersebut. Pada edisi sebelumnya, yakni di SEA Games2023, kontestan cabor sepak bola menurunkan timnas U-22.
Dalam ajang SEA Games 2025 kali ini, PSSI kembali menugaskan salah satu pelatih paling berpengalaman di level tim nasional, yakni Indra Sjafri sebagai juru taktik timnas Indonesia U-23. Pelatih berusia 62 tahun tersebut memang dirasa PSSI merupakan sosok yang cocok untuk menjadi pelatih kepala timnas Indonesia di ajang SEA Games2025.
Pengalaman Indra Sjafri yang sudah puluhan tahun berkecimpung di dunia kepelatihan memang tak perlu diragukan lagi. Bahkan, di level timnas Indonesia kelompok umur, dirinya dianggap sebagai sosok pelatih tersukses dalam secara pesepakbolaan Indonesia, khususnya jika berbicara di level kompetisi ASEAN atau Asia tenggara.
Oleh karena itu, tak mengherankan jika PSSI kemudian menunjuk mantan pelatih timnas Indonesia U-20 ini sebagai pelatih kepala di ajang SEA Games2025 mendatang karena pengalamannya,
Namun, tahukah kamu bahwa di ajang SEA Games 2025 nanti, Indra Sjafri berpeluang menambah rekor baru dalam karir kepelatihannya bersama timnas Indonesia? Kira-kira rekor apa yang dimaksud tersebut?
Jika Raih Medali Emas SEA Games2025, Indra Sjafri Bisa Cetak Rekor Tiga Tahun Peroleh Gelar Juara
Di ajang SEA Games 2025 nanti, Indra Sjafri berpeluang mencetak rekor baru tak hanya di karir profesionalnya sebagai seorang pelatih. Tetapi, dirinya juga berpeluang mencetak rekor bersejarah di level tim nasional.
Pasalnya, di ajang SEA Games 2025 nanti jika dirinya dan timnas Indonesia U-23 mampu meraih medali emas cabor sepakbola putra, maka, dirinya akan mencatatkan diri sebagai pelatih pertama yang mampu mempersembahkan gelar dalam tiga tahun secara beruntun. Mengapa hal tersebut bisa terjadi?
Di tahun 2023 lalu, Indra Sjafri sukses mempersembahkan medali emas SEA Games 2023 cabor sepakbola. Tak hanya sekedar mempersembahkan medali emas bagi kontingen Indonesia kala itu. Indra Sjafri juga sukses mengakhiri puasa gelar Indonesia di cabor sepakbola SEA Games selama 32 tahun lamanya. Sebelum meraih medali emas ajang SEA Games 2023, Indonesia terakhir kali meraih medali adalah pada saat ajang SEA Games 1991 silam.
Maka dari itu, tak mengherankan jika raihan medali emas ajang SEA Games 2023 silam menjadi sangat sempurna bagi kontingen Indonesia yang sudah lebih dari 30 tahun lamanya menunggu kembali menjadi juara di cabor sepakbola putra. Saat itu, nama Indra Sjafri juga dieluh-eluhkan sebagai sosok pelatih terbaik di level kelompok umur.
Lalu, pada tahun 2024, Indra Sjafri kembali mempersembahkan gelar juara bagi Indonesia. Melansir dari laman transfermarkt.com, kali ini, Indra Sjafri sukses meraih gelar juara bersama timnas Indonesia U-19 di ajang ASEAN U-19 Boys Championship 2024 atau yang dulunya bernama AFF Cup U-19.
Raihan gelar juara di tahun 2024 lalu juga menjadi trofi kedua bagi Indra Sjafri di ajang AFF Cup U-19 bersama skuad garuda muda. Pertama kalinya Indra Sjafri meraih gelar juara AFF Cup U-19 adalah pada edisi 2013 yang dimana kala itu namanya juga sukses dikenal oleh publik sepakbola nasional.
Kini, di tahun 2025, Indra Sjafri berpeluang kembali meraih medali emas SEA Games 2025 sekaligus mempertahankan raihan medali timnas Indonesia. Tak hanya itu saja, dirinya juga diambang memecahkan rekor dan mencetak sejarah sebagai pelatih pertama yang sukses memberikan tiga gelar beruntun selama tiga tahun bagi skuad garuda sepanjang sejarah.
Mampukah Indra Sjafri kembali menorehkan tinta emas dalam karir kepelatihannya? Kita tunggu saja hasilnya nanti!