Foto ini saya ambil saat saya pergi ke pulau Durai yang terletak di Kepulauan Anambas, Kepri beberapa waktu lalu. Tak disangka di pulau yang terletak di Laut Cina Selatan ini, ada surga tersembunyi.
Anambas, yang memiliki lebih dari 200 pulau-pulau kecil dan sebagian besar masih tak berpenghuni, memiliki potensi pariwisata yang sangat baik. Sayang belum banyak yang tahu soal keindahaan pulau-pulau di Anambas ini. Di antara ratusan pulau, pulau Durai menarik untuk dikunjungi. Sebab, di pantai inilah penyu-penyu 'menitipkan' telurnya.
Sayang, saat itu, saya dan rombongan tidak kebagian mengintip kedatangan penyu-penyu itu pada malam hari karena kapal yang membawa kami ke sana sempat 'mogok' beberapa jam karena kekurangan bahan bakar.
Namun, keesokan paginya, kami sempat ikut petugas di pulau Durai yang mengawasi penangkaran telur penyu untuk melepaskan tukik, anak penyu ke laut.
Dikirim oleh Anggie, Jakarta