Daebak! 'Money' Lisa BLACKPINK Masuk Billboard 100 untuk Kedua Kalinya

Hernawan | dita angelina
Daebak! 'Money' Lisa BLACKPINK Masuk Billboard 100 untuk Kedua Kalinya
Lisa BLACKPINK (Instagram/@lalalalisa_m)

Senin (1/11/2021) kemarin, Billboard mengumumkan bahwa lagu milik Lisa BLACKPINK "MONEY" berhasil debut di posisi 90 Hot 100 untuk minggu yang berakhir pada 6 November.

Hal ini menjadikan Lisa sebagai solois K-pop wanita kedua yang memiliki lebih dari dua lagu dalam daftar Hot 100. Sebelumnya, telah ada CL yang melakukannya dengan "Lifted" dan "DADDY" ft. PSY.

Adapun sebelumnya, Lisa BLACKPINK memulai debutnya di No. 84 Hot 100 dengan "LALISA". Ia merupakan member kedua BLACKPINK yang lagunya berhasil masuk ke dalam Billboard Hot 100 setelah Rosé "On the Ground."

Meskipun termasuk lagu b-side, nyatanya lagu "MONEY" berhasil menuai banyak prestasi di domestik maupun kancah Internasional. 

Sebelumnya, lagu "MONEY" berhasil menempati peringkat ke-7 di Billboard Global Excluding US Chart Week 23 Oktober 2021. Hal ini menjadi lagu b-side pertama milik artis K-pop dalam sejarah yang sukses masuk kedalam Top 10. 

Lisa BLACKPINK X MAC Cosmrtics. (Koreaboo)
Lisa BLACKPINK X MAC Cosmrtics. (Koreaboo)

Kemudian, lagu "MONEY" juga sukses menduduki peringkat 10 di Billboard Global 200 Chart Week 23 Oktober, dan bergabung bersama "Blue Grey" milik BTS untuk lagu b-side milik artis K-pop dalam sejarah yang masuk dalam 10 besar global.

Gadis cantik pemilik nama asli Lalisa Manoban itu menjadi solois K-pop pertama dan satu-satunya yang memiliki beberapa lagu teratas di tangga lagu Billboard Global 200 serta Global Excl US. I

a bergabung bersama BTS dan BLACKPINK sebagai satu-satunya artis K-pop dalam sejarah. "MONEY" sendiri juga menjadi lagu b-side pertama dan satu-satunya milik artis wanita Korea Selatan yang berhasil mencapai prestasi tersebut. 

"MONEY"  juga sukses mengukir prestasi lainnya, yakni mencapai 100 juta streaming di platform musik Spotify. Pencapaian mengesankan ini berhasil diraih Lisa BLACKPINK hanya dalam waktu 37 hari sejak dirilis secara resmi pada 10 September 2021.

Menurut laporan Soompi, hal ini menjadikan "MONEY" sebagai sebagai lagu tercepat milik artis solo K-pop yang mencapai 100 juta streaming di Spotify. Sebelumnya, rekor ini dipegang oleh rekan satu grupnya, Rosé dengan lagu berjudul "On The Ground" yang mana mencapai angka 100 juta streaming dalam waktu 71 hari. 

Lagu berdurasi 2 menit 48 detik ini memiliki genre hip hop dengan sentuhan musik elektronik yang cukup kuat. Seperti biasa, Lisa BLACKPINK seakan tak pernah gagal menampilkan koreografi yang tak hanya energik, tetapi juga penuh dengan ekspresi.

Selamat untuk Lisa BLACKPINK!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak