Tata Cara Berkomunikasi yang Baik dengan Dosen, Ini Tipsnya!

Hikmawan Firdaus | rohman why
Tata Cara Berkomunikasi  yang Baik dengan Dosen, Ini Tipsnya!
Ilustrasi orang sedang chatting (pexels)

Terkadang mahasiswa bingung, ragu, bahkan sungkan untuk melakukan komunikasi dengan dosennya, baik dosen mata kuliah, dosen pembimbing, maupun dosen wali. Akibat bingung, ragu, dan sungkan tersebut akhirnya malah memilih untuk tidak bertanya.

Padahal mereka membutuhkan komunikasi untuk menanyakan atau mengonfirmasi sesuatu hal yang penting. Jika anda termasuk kategori mahasiswa tersebut, maka perhatikan hal ini jika akan berkomunikasi yang baik dengan dosen supaya tidak bingung, ragu, bahkan sungkan.

Berikut, Tata Cara yang Baik Berkomunikasi dengan Dosen

1. Menghubungi Dosen di Jam Kerja

Terkadang tidak memperhatikan waktu ketika menghubungi dosen, seringkali menghubungi dosen saat sebelum jam kerja atau bahkan lewat jam kerja. Maka dari itu, perhatikan hal tersebut agar tahu menghubungi di hari dan jam kerja yang sesuai, umumnya pada hari senin sampai jumat dari jam 08.00 sampai 17.00.

2. Menggunakan atau Memakai Bahasa yang Sopan 

Gunakanlah bahasa indonesia yang sopan dan baik, agar bisa dipahami dan tidak perlu disingkat-singkat. Jangan lupa untuk menyertakan salam pembuka seperti assalamualaikum, selamat pagi, siang, atau sore.

3. Memperkenalkan Diri Anda

Sebelum menyampaikan maksud dan tujuan anda menghubungi dosen, sertakan nama jelas, kelas, atau nama program studi apa. Hal itu akan memudahkan dosen untuk menjawab pertanyaan anda, karena bisa jadi dosen yang mengajar lebih dari satu mata kuliah.

4. Menyampaikan Pertanyaan secara Jelas dan Ringkas

jangan menuliskan pesan yang terlalu panjang dan bertele-tele, langsung saja ke poin yang jelas dan ringkas agar bisa mengetahui maksud dan tujuan dari pertanyaan anda.

5. Jangan Mengirim Pesan Berulang secara Terus-menerus

Jangan mengirimkan pesan berulang secara terus-menerus ketika beberapa saat belum dijawab oleh dosen. Belajar untuk dapat memperkirakan waktu, dan tetap mengembangkan positif jika pesan kalian tidak di balas dalam waktu yang sama. Jika tidak di balas dalam waktu yang lama anda boleh mengirimkan pesan ulang namun dengan jeda dan waktu yang tepat serta tetap memperhatikan tata bahasa yang baik dan sopan.

6. Menyesuaikan Kebijakan Aplikasi yang Digunakan Dosen

Dosen memiliki berbagai kebijakan dalam menggunakan media aplikasi untuk berkomunikasi dengan mahasiswa. Ada yang tidak suka menerima panggilan dari kontak yang tanpa nama. Jika begitu, mahasiswa sebaiknya menghubungi lewat pesan teks WhatsApp sebelum memulai menelepon dosen.

Demikian, tata cara yang baik berkomunikasi dengan dosen, jangan ragu untuk bertanya dan berkomunikasi dengan dosen untuk menanyakan hal-hal yang sangat penting seputar perkuliahan yang memang hanya bisa dijawab oleh dosen, sebelum melakukan komunikasi mempertimbangkan, seberapa penting pertanyaan yang akan anda lakukan jika memang perlu dijelaskan maka perhatikan tata cara yang baik pada berkomunikasi dengan dosen. Semoga Bermanfaat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak