Saat kita menitih karir, pastinya juga ada kesulitan ataupun rintangan di hadapan kita. Entah dari dalam ataupun dari luar. Di bawah ini, ada beberapa hal yang bisa membuat karirmu menjadi terhambat.
1. Tidak peduli dengan rekan kerja
Dalam kehidupan sosial, kita juga harus bisa untuk memposisikan diri untuk bersosialisasi. Jangan menjadi pribadi yang acuh dan bersikap tidak peduli dengan rekan kerja. Tentunya hal ini juga berpengaruh pada karirmu.
Jika kamu peduli dengan rekan kerja, pastinya mereka juga bersedia untuk membantumu dan karirmu juga meningkat. Tapi jika sebaiknya, tentu kita juga mendapat kesulitan. Intinya, kita juga jangan egois.
2. Membatasi diri
Kita tidak boleh terlalu menutup diri dan membatasi diri dari banyaknya kesempatan. Selama kamu punya peluang dan kesempatan yang baru, jangan sia-siakan kesempatan tersebut. Eksplor dirimu lebih luas dengan melakukan hal-hal yang bermanfaat.
Jika kamu dapat memanfaatkan kesempatan dengan baik, pastinya karirmu juga akan berkembang dan menjadi lebih maju. Jadi, perluas wawasan dan kemampuanmu, tentunya untuk hal-hal yang berguna dan baik untuk dilakukan.
3. Sering mengeluh
Mengeluh tidak membuat pekerjaan kita berkurang. Justru hal ini menjadi beban tambahan. Fokuslah kepada diri sendiri untuk menjadi versi terbaikmu dan tidak lagi menjadikan orang lain sebagai patokannya. Pastinya berbeda dan tidak bisa disamakan. Mengeluh membuat pekerjaan kita menjadi selesai lebih lama.
4. Tidak istirahat
Kesibukan yang terus menghiasi hari-harimu jangan membuat kamu lupa dengan waktu istirahat. Tidak istirahat bisa menyebabkan kita sakit dan tidak bisa mengontrol emosi dengan baik. Jika kita sakit maka pekerjaan kita menjadi tidak maksimal.
Dalam dunia karirmu, istirahat juga harus menjadi salah satu hal penting. Jangan memaksakan dirimu melakukan hal-hal berat tanpa jeda waktu untuk bersantai. Jalani pekerjaanmu dengan enjoy saja.
Karir memang terkadang naik turun. Kadang sangat berkilau, tapi juga tidak selalu demikian. Intinya kita harus berusaha melakukan yang terbaik dan tidak mengesampingkan pentingnya kesehatan dan juga hubunganmu dengan sesama manusia dan juga Pencipta mu. Lakukanlah yang terbaik yang kamu bisa.