3 Keputusan Finansial yang Sebaiknya Jangan Dilakukan saat Pacaran

Hikmawan Firdaus | Budi Prathama
3 Keputusan Finansial yang Sebaiknya Jangan Dilakukan saat Pacaran
ilustrasi pasangan (pixabay/Stocksnap)

Dalam berpacaran memang sejatinya adalah proses saling mengenal di antara dua pasangan manusia, namun tetap harus bisa disadari bahwa dalam pacaran tidak sama dalam konsep berkeluarga. Maka dari itu batasan-batasan dalam berpacaran masih ada yang patut diperhatikan. Umumnya dalam berpacaran agar bisa saling mengenal dan saling percaya satu sama lain, sehingga hubungan bisa makin erat sampai dalam jenjang berkeluarga. 

Sejatinya dalam berpacaran agar bisa saling mendorong dan mengarahkan kepada hal-hal yang positif dan berusaha agar hubungan tetap bisa lancar, namun kemungkinan berpisah tentu masih berpotensi. Dalam hubungan berpacaran masalah keuangan menjadi faktor penting, bahkan ada saja orang berpacaran putus gara-gara keuangan. Maka dari itu berikut tiga keputusan finansial yang sebaiknya jangan dilakukan saat pacaran seperti disadur dari akun Instagram @golongan.sukses. 

1. Menaruh duit di rekening pacar 

Percaya dengan pacar memang bagus, tetapi seperti yang kamu ketahui bahwa pacaran adalah proses saling mengenal dan proses saling mempercayai. Segala sesuatu masih mungkin terjadi dalam proses ini. Maka dari iru jangan taruh uangmu kepada rekening milik pacar, tetapi taruh perhatian dan cintamu kepadanya, pasti akan lebih berarti untuk si dia. 

2. Titip duit buat investasi ke pasangan 

Masih dalam konsep yang sama, tetapi kamu perlu juga tahu bahwa dari berbagai hal yang ada di dunia ini, uang merupakan salah satu faktor yang bisa mengubah psikologi manusia. Dan masalah investasi sangat erat kaitannya dengan emosi seseorang. 

3. Patungan beli aset atau barang 

Hal ini berisiko karena belum tentu semua aset dapat dibagi dua ketika ada sesuatu yang terjadi. Bukan berarti dalam pacaran tidak bisa membeli barang secara sama-sama, tetapi mesti dalam hal kewajaran juga. Kalau untuk barang yang tidak terlalu mahal mungkin tidak jadi soal, tetapi kalau barang yang mahal bisa saja menjadi petaka kalau akhirnya hubungan tidak bisa dipertahankan lagi. 

Nah, itulah tiga keputusan finansial yang sebaiknya jangan dilakukan saat pacaran karena jangan sampai ada sesuatu hal yang terjadi. Masalah keuangan adalah hal sensitif, maka dari itu saat pacaran tidak melulu selalu mengandalkan uang. Tetapi bisa dengan perhatian dan cinta yang tulus, sehingga hubungan pacaran tetap bisa awet dan kondisi finansial di antara kedua pasangan tetap terkontrol dengan baik.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak